
banjarbaru – Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono SE mengapresiasi upaya pelatihan peningkatan kompetensi wartawan yang dilaksanakan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Banjarbaru.
Hal ini diungkapkan Wartono saat membuka acara Pelatihan Peningkatan Kompetensi Wartawan II Kota Banjarbaru yang diadakan di Aula Widyatama Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru, Selasa (27/12).
“Saya sangat mendukung apa yang dilakukan PWI Kota Banjarbaru dan PWI Kalsel dalam meningkatkan kompetensi wartawan yang bertugas di Kota Banjarbaru,” ucapnya.
Peningkatan kompetensi wartawan ini penting sebut Wartono, untuk mendukung pembangunan di berbagai bidang yang diprogramkan pemerintah.
“Wartawan tentunya bekerja dengan mengedepankan Kode Etik Jurnalistik. Memberikan berita yang benar, dan untuk menangkal berita hoaks,” ujar Wartono.
Wartono menjelaskan, berita yang benar sangat diperlukan baik untuk masyarakat maupun pemerintah dalam melakukan percepatan pembangunan.
Wartono menambahkan, pihaknya tidak anti kritik dengan berita yang benar dan untuk mengingatkan, agar pembangunan bisa terealisasi seperti yang diharapkan.
“Kami mengharapkan berbagai pembangunan yang dilakukan pemerintah juga disampaikan kepada masyarakat melalui pemberitaan,” ucapnya.
Ketua PWI Kalimantan Selatan Zainal Helmie mengapresiasi apa yang telah dilakukan PWI Kota Banjarbaru.
“Saya mengapresiasi PWI Kota Banjarbaru yang baru dibentuk sudah melakukan dua kali pelatihan peningkatan kompetensi wartawan,” kata Helmie.
Menurut penguji nasional Uji Kompetensi Wartawan (UKW) ini, peningkatan kompetensi wartawan ini sangat penting, untuk membentuk wartawan yang berkualitas baik tulisan maupun perilakunya.
“Kegiatan ini juga untuk mempersiapkan para wartawan untuk mengikuti Uji Kompetensi Wartawan tahun depan,” ujar Helmie.
“Dan, seperti yang diharapkan Wakil Wali Kota Banjarbaru tadi, berita yang kita buat dapat menangkal berita hoaks,” ucap Helmie. dio
