Rabu, Juli 23, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Ojol Tuntut Potongan Aplikator Maksimal 10 Persen

by Mata Banua
21 Juli 2025
in Ekonomi & Bisnis
0

D:\2025\Juli 2025\22 Juli 2025\7\7\hal 7 - 2 klm (KIRI).jpg
KEBERATAN OJOL – Potongan yang dikenakan oleh platform digital selalu berada di atas 20% sehingga sangat merugikan pengemudi ojol, taksol [taksi online] dan kurir.(foto:mb/ant)
JAKARTA – Serikat Pekerja Ang­kutan Indonesia (SPAI) me­nu­ntut penurunan potongan plat­form atau biaya sewa aplikasi men­jadi maksimal 10% dalam de­mo ojek online (ojol) yang di­ge­lar hari ini, Senin (21/7).

Ketua SPAI LilyPujiati me­ng­atakan, potongan yang di­ke­na­kan oleh platform digital selalu be­rada di atas 20% sejak 2022. Dia menilai pemerintah tidak mem­berikan sanksi terhadap prak­tik yang dianggap merugikan pa­ra pengemudi ini.

Artikel Lainnya

D:\2025\Juli 2025\23 Juli 2025\7\7\hal 7 - 2 klm (KIRI).jpg

Serunya Pot Class dan City Rolling Bareng Komunitas

22 Juli 2025
D:\2025\Juli 2025\23 Juli 2025\7\7\ft master.jpg

Kredit Macet Segmen KPR Memburuk

22 Juli 2025
Load More

“Potongan yang terjadi se­la­ma ini sangat merugikan pe­ng­e­mu­di ojol, taksol [taksi online] dan kurir karena bisa mencapai 70%. Potongan besar ini dialami ke­tika konsumen membayar se­besar Rp18.000 kepada platform. Na­mun, upah [pendapatan] yang di­ba­yarkan platform kepada peng­­emudi hanya sebesar Rp5.200 dalam pengantaran ma­kan­an,” kata Lily dalam ke­te­ra­ng­annya pada Senin.

Menurutnya, salah satu pen­ye­bab tingginya potongan ini ada­lah ketidakhadiran pemerintah da­lam mengatur tarif pengantaran ma­kanan dan minuman. Aki­bat­nya, platform leluasa menentukan ta­rif secara sepihak yang ber­dam­pak bukan hanya pada pe­ng­e­mu­di, tetapi juga pada konsumen.

Dia menambahkan, tingginya po­tongan menjadi beban ganda bagi para pengemudi karena me­re­ka tetap harus menanggung se­lu­ruh biaya operasional, termasuk ba­han bakar, parkir, pulsa, paket da­ta, suku cadang, hingga cicilan ken­daraan dan atribut kerja.

“Platform tidak menanggung bia­ya operasional, tapi di­be­ban­kan kepada para pengemudi seperti biaya bahan bakar, parkir, pulsa dan paket data, handphone, su­ku cadang, cicilan atribut [helm, jaket, tas], cicilan ken­da­raan dan biaya lainnya. Biaya ini ber­kisar antara Rp50.000- 100.000 setiap harinya,” kata Lily.

SPAI juga menolak berbagai ske­ma dan program insentif yang di­berlakukan oleh platform ka­re­na dianggap diskriminatif dan me­nurunkan pendapatan peng­emudi.

Beberapa skema yang di­so­ro­ti ntara lain skema hemat, aceng (har­go goceng), slot, hub, com­fort, premium, dan prioritas. “Skema hemat misalnya me­moto­ng upah pengemudi sebesar Rp3.000-20.000,” tambah Lily.

Lebih lanjut, Lily menyoroti ke­timpangan ini terjadi karena hu­bu­ngan kemitraan yang diber­la­ku­kan platform terhadap para pe­ng­emudi.

Hubungan kemitraan ini di­ni­lai tidak adil dan telah ditolak oleh Kementerian Hukum dan HAM sejak Juli lalu. Sebagai la­ng­kah lanjutan, SPAI mendesak pe­merintah, khususnya Ke­men­te­rian Ketenagakerjaan dan Ko­misi IX DPR RI, untuk segera mem­­bahas persoalan ini dalam RUU Ketenagakerjaan. bisn/mb06

 

ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA