
PARINGIN – Bupati Kabupaten Balangan H Abdul Hadi berharap, di ajang Adaro Soccer Festival (ASF) yang diselenggarakan PT Adaro melahirkan para pemain sepak bola yang berprestasi.
“Diharapkan setelah pertandingan ini bisa melahirkan para juara yang lebih berprestasi lagi demi kemajuan sepak bola ke depannya,” ujar Bupati H Abdul Hadi pada saat menutup ASF di Lapangan Sepak Bola Keramat, Desa Lok Batu, Kecamatan Batumandi, Kabupaten Balangan.
Apresiasi disampaikan orang nomor satu di Kabupaten Balangan, ini kepada seluruh tim yang sudah ikut serta dalam pertandingan tersebut.
Tidak lupa ucapan terimakasih juga diucapkannya kepada pihak PT Adaro Indonesia yang telah menggelar event ini, dan kepada segenap masyarakat Desa Lok Batu yang ikut serta dalam mendukung kegiatan sehingga dapat berjalan dengan lancar hingga selesai.
“Terima kasih kepada PT Adaro Indonesia dan tim SSB yang telah sukses melaksanakan event ASF untuk ketiga kalinya, dan kepada masyarakat Desa Lok Batu sebagai tuan rumah atas partisipasinya dalam ajang ASF tersebut,” kata Bupati.
Sementara Pelatih SSB Taruna Paser, Provinsi Kalimantan Timur, Arbain, menyampaikan terimakasih atas terselenggaranya kompetesi ini.
Rasa syukur pun diucapkannya, karena timnya dari Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) berhasil meraih juara 1 dan 3 pada event ASF tahun 2023.
Menurutnya, event ASF penting guna mencetak para atlet yang handal dan bisa bersaing ke tingkat nasional khususnya pada cabang olahraga sepak bola.
“Terima kasih kepada panitia yang telah melaksanakan ASF ini, dengan meraih juara 1 dan 3 dapat memicu semangat tim untuk menjadikan mereka atlet nasional cabang sepak bola,” harapnya.
Diketahui pada ajang ASF 2023 ini, juara 1 diperoleh SSB Taruna Paser B, juara 2 SSB Kariangau Balikpapan dan juara 3 SSB Taruna Paser A.{[awir/mb03]}