Mata Banua Online
Jumat, Januari 30, 2026
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
Mata Banua Online
No Result
View All Result

TP Posyandu Banjar Selaraskan Kinerja

by Mata Banua
29 Januari 2026
in Martapura
0
KETUA TP Posyandu Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tiyas (tengah) saat membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Pembina Posyandu Kabupaten Banjar Tahun 2026.(foto:mb/ist)

MARTAPURA – Tim Pembina Pos Pelayanan Terpadu (TP Posyandu) Kabupaten Banjar selaraskan kinerja, sesuai petunjuk teknis dan sasaran yang telah ditetapkan.

Hal ini mengemuka saat Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Pembina Pos Pelayanan Terpadu Kabupaten Banjar di Aula Barakat Martapura, Rabu (28/1).

Berita Lainnya

Pemkab Banjar MoU dengan Ombudsman RI

Pemkab Banjar MoU dengan Ombudsman RI

29 Januari 2026
Pemkab Banjar Raih UHC Award Tahun 2026 Kategori Madya

Pemkab Banjar Raih UHC Award Tahun 2026 Kategori Madya

29 Januari 2026

Rakor yang dibuka langsung Ketua TP Posyandu Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tiyas, untuk menyelaraskan kinerja TP Posyandu sesuai petunjuk teknis dan sasaran yang telah ditetapkan, sehingga program yang dijalankan tepat sasaran dan berdampak langsung bagi masyarakat Kabupaten Banjar.

“TP Posyandu Kabupaten Banjar telah memahami aspek teknis berdasarkan Permendagri Nomor 13 Tahun 2024 tentang Posyandu. Oleh karena itu, pada 2025 telah dilakukan pelantikan pengurus serta penguatan koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam pelaksanaan pembinaan Posyandu di Kabupaten Banjar,” ujar Nurgita.

Ia menjelaskan, terdapat tiga transformasi kebijakan utama dalam penyusunan program kinerja TP Posyandu, yakni transformasi kelembagaan, transformasi layanan serta pembinaan kader di lapangan.

Ketiga aspek tersebut menjadi dasar dalam memperkuat peran Posyandu, sebagai garda terdepan pelayanan masyarakat.

Nurgita berharap, seluruh peserta rakor dapat terlibat aktif dalam program pembinaan layanan yang mencakup enam Bidang Standar Pelayanan Minimum (SPM), yaitu pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, perumahan rakyat, ketenteraman dan ketertiban umum, serta bidang sosial.

“TP Posyandu bekerja sesuai tugas dan fungsinya untuk memberikan layanan yang mumpuni, terdepan, cepat dan tepat bagi seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Banjar,” katanya.

Selain itu, ia menekankan pentingnya identifikasi permasalahan berbasis data sebagai rujukan penyusunan program yang akan dirangkum oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kabupaten Banjar.

Menurut Nurgita, rakor ini menjadi wadah untuk menyamakan persepsi dan komitmen bersama, dalam menentukan prioritas permasalahan yang selaras dengan visi dan misi Bupati Banjar serta program strategis Bappedalitbang.

“Rakor ini menjadi forum diskusi untuk menyampaikan aspirasi dan menyamakan target program strategis, yang manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat, sesuai dengan kemampuan daerah,” ucapnya.

Rakor turut dihadiri Kepala Bappedalitbang Kabupaten Banjar Nashrullah Shadiq, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Hafiz Anshari, serta sejumlah kepala SKPD yang terkait dengan enam Bidang SPM. ril/dio

 

Mata Banua Online

© 2025 PT. Cahaya Media Utama

  • S0P Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper