
AMUNTAI, MB- Wakil Bupati HSU Hero Setiawan mewakili Bupati H. Sahrujani menghadiri sekaligus menyerahkan penghargaan pada kegiatan Pemberian Penghargaan Bidang Perpustakaan dan Kearsipan, yang digelar di Aula Lantai 3 Dinas Perpustakaan HSU.
Wakil Bupati menyampaikan, apresiasi tinggi atas komitmen dan kerja keras para pengelola perpustakaan serta kearsipan baik di tingkat desa, sekolah, instansi, maupun masyarakat luas. Menurutnya, perpustakaan dan kearsipan adalah dua bidang penting yang sering luput dari perhatian, padahal keduanya memiliki peran vital dalam pembangunan daerah.
Perpustakaan adalah pusat ilmu pengetahuan, gudang literasi, sekaligus sarana pendidikan sepanjang hayat. Sementara itu, kearsipan merupakan penjaga memori kolektif bangsa, sumber informasi akurat, dan dasar bagi penyusunan kebijakan yang baik, ujarnya.
Hero Setiawan menegaskan, penghargaan yang diberikan bukan sekadar simbol, melainkan dorongan agar motivasi, dedikasi, dan semangat kerja dalam mengelola perpustakaan maupun kearsipan terus tumbuh dan berkembang.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan HSU H. Karyanadi menyampaikan, penghargaan ini diberikan dengan maksud dan tujuan untuk memberikan apresiasi, menumbuhkan pemahaman, sekaligus meningkatkan kesadaran pentingnya tata kelola kearsipan.
Selain memberikan apresiasi, penghargaan ini juga menjadi bagian dari upaya kita menyongsong hasil pengawasan kearsipan internal tahun 2026. Alhamdulillah, pada hari ini Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara berada pada peringkat ketiga di Kalimantan Selatan, ujarnya.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan, Sri Mawarni, turut menyampaikan apresiasi atas komitmen Pemkab HSU dalam pengelolaan perpustakaan dan kearsipan. Menurutnya, capaian yang diraih HSU membuktikan adanya keseriusan daerah, dalam membangun budaya literasi dan tata kelola arsip yang profesional.
HSU menunjukkan perkembangan yang signifikan dalam bidang kearsipan maupun literasi. Pencapaian ini tentu harus dipertahankan, bahkan ditingkatkan, agar masyarakat bisa semakin merasakan manfaat dari layanan perpustakaan dan pengelolaan arsip yang berkualitas, kata Sri Mawarni.
Ia juga mendorong, agar ke depan HSU terus berinovasi, terutama dalam digitalisasi layanan, sehingga lebih relevan dengan kebutuhan masyarakat di era modern.
Sementara, Penghargaan Hasil Pengawasan Kearsipan Internal, Peringkat I (Kategori Memuaskan) Dinas Perpustakaan, Peringkat II (Kategori Memuaskan) Badan Pendapatan Daerah, Peringkat III (Kategori Memuaskan) Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana.
Penghargaan Penetapan Aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI), Peringkat I UPT Puskesmas Rawat Inap Kec.Babirik, Peringkat II Sekretariat Daerah HSU, Peringkat III Dinas Pendidikan dan Kebudayaan HSU, Peringkat IV Dinas Kesehatan HSU, Peringkat V Dinas Pertanian HSU.
Penghargaan Pengelola Kearsipan Tahun 2025, Peringkat I Nordahlina Dari Dinas Kesehatan HSU, Peringkat II Khairunisa Dari Kecamatan Amuntai Utara, Peringkat III Jannahtun Elsa Dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil HSU. (suf/mb03)