
Jakarta – Swiss kini makin menancapkan kuku sebagai mimpi buruk Italia seiring trauma tambahan yang mereka berikan di Euro 2024.
Italia mengusung misi balas dendam pada Swiss di Euro 2024. Namun yang ada, Italia justru mendapatkan penderitaan tambahan.
Italia tidak bisa memberikan perlawanan sepadan kepada Swiss. Yang terjadi, Italia justru digempur habis-habisan sepanjang pertandingan.
Remo Freuler dan Ruben Vargas bergantian membobol gawang Gli Azzurri. Andai saja Gianluigi Donnarumma tidak melakukan sejumlah penyelamatan spektakuler, Italia bahkan bisa kalah dengan skor lebih telak.
Sebelumnya, Swiss sempat jadi mimpi buruk Italia di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Meskipun tidak secara langsung menyingkirkan Italia, Swiss saat itu bisa unggul atas Italia dalam duel perebutan juara grup.
Pada sisa dua laga terakhir, Italia dan Swiss sama-sama punya 14 poin. Namun Italia gagal memaksimalkan kesempatan menjamu Swiss di matchday ketujuh. Saat itu Italia hanya bermain imbang 1-1 dan Jorginho gagal mengeksekusi penalti di menit-menit akhir.
Italia gagal menciptakan selisih tiga poin jelang pekan terakhir dan malah kemudian kembali meraih hasil seri lawan Irlandia Utara. Karena berstatus runner up, Italia harus berjuang di babak playoff. Di laga tersebut, Italia kalah dari Makedonia Utara.
Dengan hasil ini, nama Swiss kini akan makin terpahat lebih dalam di hati pemain-pemain Italia dan para pendukungnya. Swiss sudah terbukti dua kali menggagalkan ambisi Italia untuk bersinar di dua kejuaraan besar terakhir.
Bila Italia berjumpa Swiss kembali di turnamen besar berikutnya, nama Swiss jelas bakal jadi nama yang makin diwaspadai oleh pemain-pemain Italia.web