PARINGIN-Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, meresmikan program bedah rumah sekaligus serahkan bantuan sosial, di Desa Sirap, Kecamatan Juai, Jumat (23/6/2023).
Program bedah rmah yang dilaksanakan ini, merupakan kolaborasi bersama Yayasan Lazis Assalam Fil Alamin Kalimantan Selatan, sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat kurang mampu untuk mendapatkan rumah layak huni.
Adapun untuk program bedah rumah layak huni di Kabupaten Balangan, menerima sebanyak 10 buah rumah yang tersebar di beberapa kecamatan.
Dalam kesempatan itu, Kapolda Kalsel, Irjen Pol Andi Rian R Djajadi bersama Bupati Balangan Abdul Hadi, juga menyerahkan bantuan sosial kepada masyarakat setempat.
Irjen Pol Andi Rian R Djajadi mengatakan, melalui program bedah rumah tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat untuk memiliki rumah yang layak huni.
Untuk masyarakat kita yang membutuhkan bantuan tentu sesuai dengan data yang ada disekeliling kita ini msih ada masyarakat yang berada dilevel miskin ekstrem, ada 170 KK, untuk memikirkan yang paling tidak meringankan beban ekonomi mereka, ucap Kapolda Kalsel.
Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah daerah dan pihak terkait lainnya, sehingga program bedah rumah dapat terwujud dan terlaksana dengan sukses.
Sementara itu, Bupati Balangan, Abdul Hadi sangat mengapresiasi program bedah rumah yang dilaksanakan Kapolda Kalsel di Kabupaten Balangan.
Alhamdulillah, Kapolda memberikan programnya kepada kita, dan hampir seluruh kecamatan mendapatkan program ini, tentu menginspirasi kita semua agar bisa berjalan lancar.
“Semoga tahun depan pemerintah daerah dapat bekerja sama dengan Kapolres Balangan untuk bisa membangun dan melanjutkan progam seperti ini,” ucap Abdul Hadi. (awir/mb03]}