Selasa, Juni 17, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

“Menembus Mimpi ke Pabrik Uang”

Dari Capacity Building Jurnalis BI Kalsel 2023 (2)

by matabanua
21 Mei 2023
in Ekonomi & Bisnis
0
D:\2023\Mei 2023\22 Mei 2023\7\7\Foto hal Ekonomi  (22  Mei  )\dssd.jpg
KUNJUNGAN KE PERURI – Sebanyak 40 wartawan didampingi jajaran KPw BI Kalsel mengunjungi percetakan uang kartal RI. Inilah rombongan Capacity Building Jurnalis BI Kalsel 2023, ke Kantor Perum Peruri di Kawasan Produksi, Desa Parung Mulya, Ciampel, Karawang, Jawa Barat, Senin (15/5) lalu.(Foto: mb/humas BI)

 

SEORANG wartawan senior berseloroh, “war­tawan tiga zamanpun belum tentu bisa berkesempatan dapat melihat langsung proses pembuatan uang disini. Kaya mimpi ajalah kita”.

Artikel Lainnya

D:\2025\Juni 2025\18 Juni 2025\7\7\ft bb master.jpg

Rumah Subsidi Luas 18 M2, Tak Manusiawi

17 Juni 2025
D:\2025\Juni 2025\18 Juni 2025\7\7\hal 7 - 2 klm (KIRI).jpg

Harga Emas Antam Turun Rp 18 Ribu

17 Juni 2025
Load More

Itulah yang dilontarkan Hj Sunarti, war­tawan senior awal tahun 90-an kepada saya da­lam ruang pertemuan kegiatan Walk Throuhg, rombongan kegiatan Capacity Bui­lding Jurnalis BI Kalsel 2023, ber­la­ngsung di ruang pertemuan Kantor Perum Pe­ruri di Kawasan Produksi, Desa Parung Mulya, Ciampel, Karawang, Jawa Barat, Se­nin 15 Mei 2023 pekan lalu.

Apa yang dikatakan rekan seprofesi ini me­mang ada benarnya. Tidak semua jur­na­lis bisa mendapatkan kesempatan me­ng­un­jungi langsung ke sebuah perusahaan mi­lik negara yang mempunyai protokol dan k­e­amanan yang sangat ketat.

Kami para tamu sebelum menuju areal pro­duksi uang RI itu, diharuskan me­ni­ng­gal­kan semua peralatan tulis, dompet, uang, ter­lebih kamera beserta alat komunikasi. Se­mua visitor harus dalam keadaan bersih. Karena bila melanggar SOP (Standar Ope­ra­ting Procedure) tersebut, jangan berharap bi­sa mendapat kesempatan menyaksikan pro­ses pembuatan uang kartal RI itu.

Ya, SOP mereka sangat ketat sekali. Ja­ngankan tamu yang walaupun telah men­dapat izin resmi untuk mengunjungi pe­ru­sa­haan yang mencetak uang kartal RI ini, pa­ra karyawan setempat pun termasuk pe­tu­gas keamanan dalam kesehariannya me­re­ka selalu dalam pengawasan.

“Karyawan ataupun petugas bila mau ke­luar ketika sudah berada didalam ruang per­cetakan uang, harus digeledah,” ujar sa­lah satu pegawai perusahaan tersebut ketika men­jelaskan kepada rombongan kami.

Karena itu, kesempatan berkunjung ke Pe­rum Peruri merupakan pengalaman yang sa­ngat berharga dan langka. Saya sendiri ya­ng sudah 33 tahun lebih menjadi war­ta­wan media cetak, baru pertama kali ini bisa me­nembus ke Perum Peruri dan men­yak­si­kan langsung bagaimana sejarah dan pro­ses produksi uang kartal yang selama ini men­jadi satu-satunya alat pembayaran yang sah di Indonesia.

Ini menjadi pengalaman tambahan per­jalanan jurnalistik saya beserta teman-teman se­rombongan se profesi dibidang ekonomi dan bisnis. Karena itu tak berlebihan bila di­katakan ini merupakan pengalaman luar biasa.

Bagi kami yang berjumlah 40 wartawan da­ri 40 media di Kalimamtan Selatan, sangat ter­kesan sekali dengan terobosan KPw Bank Indonesia Kalsel yang telah mem­fa­si­litasi press room KPw BI Kalsel untuk me­ngunjungi Perum Peruri yang berada di Ke­rawang Jawa Barat itu.

Menurut Kepala KPw BI Kalsel, Wahyu Pratomo, dia memandang insan pers men­jadi mitrakerja yang sangat strategis da­lam upaya meningkatkan dan men­ye­bar­kan luaskan kebijakan-kebijakan fungsi dan tu­gas Bank Indonesia selaku bank sentral. “Sinergi dan koloborasi ini menjadi kunci pe­ngelolaan komunikasi,” kata Wahyu, ya­ng menyebut inilah salah satu cara trans­paransi mereka terhadap pers.

Perum Peruri adalah Badan Usaha Mi­lik Negara (BUMN) yang didirikan melalui Pe­raturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 1971, hasil peleburan (merger) antara Pe­ru­sahaan Negara (PN) Arta Yasa dengan PN Pertjetakan Kebajoran.

Menurut kebijakan terakhir yaitu PP 06 Tahun 2019, didalam dalam PP 6/2019 di­sebutkan bahwa kegiatan usaha Peruri men­cakup:

Mencetak Mata Uang Rupiah guna me­me­nuhi kebutuhan sesuai permintaan Bank In­donesia;

Membuat dokumen negara yang me­mi­liki fitur sekuriti berupa Dokumen Ke­imigrasian dan Benda Meterai guna me­me­nuhi kebutuhan sesuai permintaan in­stansi yang berwenang;

Membuat dokumen lain untuk negara ya­ng memiliki fitur sekuriti berupa Pita Cu­kai dan Dokumen Pertanahan;

Membuat dokumen lainnya untuk ne­ga­ra yang memiliki fitur sekuriti dan barang ce­takan logam non uang;

Mencetak mata uang dan membuat do­ku­men negara lain yang memiliki fitur sekuriti atas permintaan negara yang ber­sa­ngkutan, sepanjang telah terpenuhinya pen­cetakan Mata Uang Rupiah;

Menyediakan jasa yang mempunyai fi­tur sekuriti yang berkaitan dengan maksud dan tujuan serta kegiatan usaha Perusahaan

Fabrikasi kertas uang, kertas sekuriti, dan tinta sekuriti dan Jasa digital sekuriti.

Mulanya, kawasan Peruri bertempat di Jalan Palatehan dan Darmawangsa, Ke­ba­yoran Baru, Jakarta Selatan. Namun pa­da 1991, guna mewujudkan cita-citanya menjadi perusahaan percetakan sekuriti te­ri­n­tegrasi terbesar di dunia, Peruri me­min­dahkan area produksinya ke lahan seluas 202 hektar berlokasi di Karawang, Jawa Ba­rat. Sekarang, seluruh proses produksi pen­cetakan uang dan dokumen sekuriti la­in­nya dikerjakan di kawasan produksi Ka­ra­wang.

Saat ini kapasitas produksi Peruri ada­lah mampu mencetak uang rupiah hingga 12 miliar bilyet dalam setahun yang di­ker­ja­kan melalui 12 lini permesinan. Ke­ung­gulan Peruri dalam hal kapasitas dan per­mesinan inilah yang akhirnya berhasil me­me­nangkan Peruri dalam tender pencetakan uang kertas Soles, mata uang Negara Peru, Ame­rika Selatan pada 2019. fadilah

 

 

Tags: Capacity Building Jurnalis BI KalselKPw BI KalselPerum Peruri
ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA