Rabu, Juli 16, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Basket Putri Ukir Sejarah Raih Emas SEA Games 2023

by matabanua
14 Mei 2023
in Olahraga
0
D:\2023\Mei 2023\15 Mei 2023\9\9\master.jpg
Melakukan Selebrasi – Tim basket putri Indonesia melakukan selebrasi usai mengalahkan tim basket Singapura pada pertandingan Basket 5X5 SEA Games 2023 di Elephant Hall 2, Morodok Techo Indoor Sports Center, Phnom Penh, Kamboja, Minggu (14/5/2023). Tim bola basket putri Indonesia berhasil mendapatkan medali emas usai mengalahkan Singapura dengan skor 86-39.(foto:mb/ant)

 

Jakarta – Tim bola basket putri mencetak sejarah usai meraih medali emas SEA Games 2023 di Kamboja, Minggu (14/5).

Artikel Lainnya

Beras 5 Kg Tak Sesuai Takaran

PSSI Upgrade Wasit Jelang Musim I League 2025/2026

15 Juli 2025
D:\2025\Juli 2025\16 Juli 2025\9\Olahraga Rabu\master.jpg

Chelsea Bidik Liga Inggris dan Liga Champions

15 Juli 2025
Load More

Pada laga terakhir basket putri SEA Games 2023, Indonesia berhasil mengalahkan Singapura 86-39 di Stadion Morodok Techo. Dengan demikian Indonesia menjadi juara tanpa pernah kalah.

Dyah Lestari menjadi pencetak angka terbanyak dengan 15 poin. Sementara dua pemain naturalisasi, Kimberley Pierre Louis dan Peyton Alexis Whitted, hanya dimainkan sebentar karena Indonesia sudah unggul jauh.

Laga melawan Singapura sebenarnya sudah tidak terlalu menentukan karena timnas basket putri Indonesia sudah dipastikan merebut emas sejak Sabtu (13/5). Itu dipastikan setelah Indonesia menang atas tuan rumah Kamboja dengan skor telak 100-54.

Dengan demikian, Indonesia berhak meraih medali emas dengan melahap semua pertandingan dengan kemenangan. Pertama Vietnam yang dihajar 67-62, kemudian Thailand ditekuk 70-69, selanjutnya Malaysia dilumat 85-57, sementara Filipina ditekuk 68-89.

Emas di SEA Games 2023 merupakan pencapaian terbaik tim basket putri Indonesia di ajang dwitahunan tersebut. Sebelumnya prestasi terbaik basket putri Indonesia cuma perak sebanyak tiga kali.

Tim bola basket putri Indonesia menyumbang emas ke-59 bagi Indonesia di SEA Games 2023. Perolehan medali tim Merah Putih berpeluang bertambah dari berbagai cabor lainnya hari ini.cnni

 

 

Tags: basket putri Indonesiamedali emasSEA Games 2023
ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA