
BANJARMASIN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Selatan menerima berkas pendaftaran Gusti Farid Hasan Aman sebagai bakal calon (balon) Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia perwakilan Kalsel.
Gusti Farid Hasan Aman datang bersama timnya di kantor KPU Kalsel pada hari Jumat (5/5) pukul 08.30 wita.
Berkas yang diserahkan Farid dinyatakan memenuhi syarat oleh KPU Kalsel dan akan diproses lebih lanjut.
Sebelumnya ia telah menyerahkan syarat 4 ribu dukungan pemilih atau KTP. Angka ini lebih banyak dibanding bakal calon (Balon) lainnya.
“Semua berkas sudah kami lengkapi, dan alhamdulillah berkas dinyatakan lengkap dan diterima KPU Kalsel,” ujar Farid.
Adapun saat ditanya kembali mencalon untuk periode ke-4 ini, Farid merasa termotivasi untuk memperjuangkan aspirasi yang belum tersampaikan ke pemerintah pusat.
“Masih banyak aspirasi masyarakat yang belum tersalurkan ke pusat, dan itu harus diperjuangkan,” jelasnya.
Dirinya yang menjabat di Komite IV DPD RI tersebut mengungkapkan aspirasi yang perlu diperjuangkan itu terutama pada dana dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) yang diterima Provinsi Kalsel masih kurang.
“Banyak anggaran dari APBN yang belum kita dapatkan, ini yang akan diperjuangkan,” jelasnya.
Ia juga menilai para pendaftar bakal calon (DPD) RI atau lawan politik bukan musuh namun lebih sebagai teman seperjuangkan mengingat tujuannya untuk berkontribusi dan memperjuangkan aspirasi rakyat ke pusat.
Dimana untuk Bacalon DPD RI di Kalsel, KPU telah menetapkan 10 kandidat yang dinyatakan memenuhi syarat dukungan pemilih.
“Dengan calon sedikit ini, semoga masyarakat lebih dekat dan bisa mengenal calonnya yang akan dipilih nanti,” terangnya.
Komisioner KPU Provinsi Kalsel Hatmiati membenarkan Gusti Farid Hasan Aman merupakan balon Anggota DPD RI yang mendaftar ke 2 dan sesuai persyaratannya sudah diterima.
” Nanti data-data persyaratan pa Farid akan dilihat kembali untuk selanjutnya,” ujarnya.
Terkait balon lainnya diharapkan bisa menyerahkan berkas pendaftarannya lebih awal agar tidak menumpuk semuanya. rds