
Minum air langsung dari keran sudah diterapkan oleh beberapa negara. Tapi, di Indonesia hal tersebut belum bisa dilakukan.
Alih-alih minum air langsung dari keran, kualitas air di sejumlah wilayah Indonesia malah disebut buruk. Lantas, kapan orang Indonesia bisa minum air langsung dari keran?
Water specialist dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Rofiq Iqbal mengatakan bahwa sebenarnya air yang dialirkan oleh PDAM atau PAM harusnya bisa langsung diminum. Sebab, standar air olahan PDAM atau PAM cukup bersih, tanpa bakteri, dan aman dikonsumsi.
Tapi, pada praktiknya air PDAM tidak bisa diminum di Indonesia. Bukan karena kualitas airnya yang jelek, tapi karena pipa saluran air yang tidak layak.
“Masalahnya itu di pipa. Pipanya kotor dan sudah tua. Kan, tidak tahu di pipa itu ada apa dan seperti apa keadaannya,” kata Rofiq dalam acara Media Gathering In-Home Experience with Coway di Bale Nusa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Di beberapa daerah, bahkan usia pipa air PDAM sudah mencapai puluhan tahun. Usia yang tua membuat pipa berlumut, karatan, dan mungkin mengalami kebocoran.
Oleh sebab itu, minum air dari keran sangat tidak dianjurkan. Bukan karena kualitas airnya yang buruk, tapi pipa penyalurnya yang tidak bersih.
“Kalau pipa masih baru langsung diminum tidak apa-apa. Tapi kalau yang sudah lama, misal kayak di Bandung itu sudah puluhan tahun. Jadi, istilahnya teu tega (tidak tega) mau minum air pun,” kata dia.
Jika melihat kondisi saat ini, Rofiq menilai masih perlu waktu lama agar orang Indonesia bisa mengonsumsi air langsung dari keran tanpa takut terserang berbagai penyakit.
Lantas, air apa yang sebaiknya diminum oleh masyarakat Indonesia?
Selain air minum kemasan, Rofiq menyarankan agar masyarakat terbiasa minum air yang sudah dimasak. Hampir 100 persen air matang tidak mengandung bakteri.
Saat proses memasak air, bakteri dan kuman bisa terbunuh, terutama saat air mencapai titik didih.
“Pas blubub blubub air mendidih, bakteri, kuman semua bisa mati. Makanya air matang itu aman. Tapi tentu saja, ya, lihat juga airnya tidak kotor dan bau, baru boleh dimasak,” kata dia.web