
TANJUNG – Tim gabungan dari SAR, BPBD dan sejumlah UPBS serta relawan dari kabupaten tetangga terus berdatangan untuk turut membantu melakukan pencarian terhadap korban yang diduga tenggelam di anak sungai Jangkung.
Pencarian terhadap seorang anak perempuan Nazwatun Zahra berusia 11 tahun yang diduga tenggelam di aliran anak sungai di Jalan H Mahrawi RT 8 kelurahan Jangkung kecamatan Tanjung dilakukan sejak pagi hari.
Koordinator tim Basarnas Tabalong, Andy Surya Sinaga mengatakan relawan dari Kabupaten HSU, Balangan dan HSS serta beberapa kabupaten lainnya saat ini sudah berada dilokasi hanyutnya korban.
“Tim SAR gabungan hari ini melakukan pencarian sejak pukul 06.00 wita, kita dibantu teman-relawan dari Upbs di Tabalong, serta relawan dari Kabupaten tetangga,” ujarnya kepada wartawan, Senin (30/5).
Dalam pencarian korban ini pihaknya ungkap Andy mendapat beberapa kendala salah satunya tidak bisa digunakanya perahu karet, karena anak sungai yang sempat dan juga terdapat ranting disisi sungai.
Untuk jarak pencarian pun bebernya kini diperluas dari titik nol kejadian sampai beberapa ratus meter kedepan.
“Sampai saat ini kita belum menemukan tanda-tanda korban ditemukan, tapi kami tim SAR gabungan masih berupaya melakukan pencarian,” ucapnya semangat.
Menurut Andy, pihaknya akan terus melakukan pencarian terhadap korban hingga sepekan kedepan.
“SOP kami pencarian dilakukan selama 7 hari tetapi apabila diperlukan kita tambah lagi sesuai koordinasi dengan pihak terkait dan keluarga korban,” pungkasnya.(tal).