
TANJUNG – Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIb Tanjung mengikuti halal bi halal, yang digelar Kementerian Hukum dan HAM RI secara virtual di aula lapas setempat, Senin (9/5).
Dalam halal bi halal ini, Menteri Yasonna H Laoly ini berpesan agar usai saling bermaafan, saatnya kembali fokus pada pekerjaan khususnya pencapaian target kinerja di semester kedua tahun 2022.
“Menteri meminta agar mengecek kembali target-target kinerja yang telah ditetapkan, dan selanjutnya harus diselesaikan secara baik serta dapat dipertanggung jawabkan. Realisasikan anggaran sesuai disbursment plan yang telah dibuat,” ucap Kepala Lapas Klas IIb Tanjung Heru Yuswanto.
Menurutnya, laksanakan janji kinerja yang telah ditetapkan secara optimal, dengan tetap mengedepankan prinsip transparan. “Jadikan semangat SEMAKIN PASTI dan BerAKHLAK sebagai tata nilai dan landasan dalam bekerja, sehingga mampu memberikan pelayanan yang terbaik bagi bangsa dan negara. Semangat bekerja dan semangat pengabdian untuk menjalankan tugas, harus terus kita perbaharui,” ujar Heru menirukan pesan Menkumham RI Yasonna H Laoly.
Ia mengatakan, dalam target yang telah disampaikan Menteri Yasonna, pihaknya akan melaksanakan dengan penuh integritas dan tanggung jawab, dan selalu mengedepankan protokol kesehatan dalam menjalankan tugas, sebab selain pandemi Covid-19 belum berakhir, berbagai penyakit baru seperti hepatitis akut mulai bermunculan.
“Kondisi demikian jangan membuat kita khawatir, namun kita semua harus disiplin dalam hal protokol kesehatan, serta mampu beradaptasi dan dapat bertransformasi di era disrupsi ini,” ujarnya.
Pada kesempatan ini, kalapas juga menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H kepada seluruh pegawai dan warga binaan lapas Tanjung.
“Minal Aidin Walfaizin, Mohon Maaf Lahir dan Bathin. Mari jadikan semangat kemenangan Idul Fitri 1443 H sebagai motivasi kita dalam bekerja secara optimal,” ujarnya. Tal