Rabu, Juli 2, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Bermodal Sampah, Warga Punya Bisa Miliki Tabungan Emas

by matabanua
20 April 2022
in Daerah, Tanah Laut
0
KERJASAMA – Kepala DPRKPLH Kabupaten Tala, Ismail Fahmi berfoto bersama usai penandatanganan kerjasama dengan pegadaian.

PELAIHARI – Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Tanah Laut (Tala) siap memfasilitasi masyarakat yang ingin memiliki tabungan emas, uniknya hal itu dapat diwujudkan hanya dengan bermodalkan sampah.

Kepala DPRKPLH Tala, Ismail Fahmi menuturkan program ini berkat adanya kesepakatan kerjasama dengan PT Pegadaian beberapa waktu lalu dan kedua pihak dapat saling bersinergi dalam rangka pengurangan timbunan sampah melalui program ini.

Artikel Lainnya

Kepala BPN Tapin Serahkan Sertifikat Sekolah Rakyat

Kepala BPN Tapin Serahkan Sertifikat Sekolah Rakyat

1 Juli 2025
MTQN XXI Tingkat Kecamatan Kusan Hulu Resmi Digelar

MTQN XXI Tingkat Kecamatan Kusan Hulu Resmi Digelar

1 Juli 2025
Load More

“Kami berharap program ini menjadi cara lain menarik minta masyarakat dalam memilah maupun mematikan sampah, bahkan tidak membuang sembarangan, salah satu daya tariknya menabung sampah menghasilkan emas,” harap Fahmi saat dikonfirmasi, Rabu (20/4).

Tentunya, bagi masyarakat yang berminat ada tahapan yang harus dijalankan, apalagi pengumpulan sampah hanya bisa bersifat kolektif alias belum dapat dilakukan secara sendiri-sendiri.

“Saat ini program dapat dijalankan hanya melalui Bank Sampah. Jadi, bagi masyarakat yang tertarik bisa langsung mengumpulkan ke Bank Sampah terdekat atau bagi yang mau membuat Bank Sampah, DPRKPLH siap memfasilitasi,” tuturnya.

Selanjutnya, sampah yang sudah terkumpul oleh pengelola Bank Sampah dijual kepada pengepul. Kemudian, pengelola Bank Sampah maupun pengepul menindaklanjuti melalui pegadaian untuk penyerahan hasil penjualan yang langsung disetor ke masing-masing rekening masyarakat yang sudah terdata sebelumnya lewat Bank Sampah.

Adapun rekening tujuan setoran yang diterima masyarakat berupa tabungan emas.

Soal peran Bank Sampah, Fahmi menambahkan bahwa ada tahapan yang harus dilakukan pengelola Bank Sampah agar program ini berjalan sesuai mekanisme yang ada.

“Pengelola Bank Sampah perlu mendaftarkan kelompok mereka ke pegadaian dan oleh pegadaian nanti akan memproses pembuatan rekening tabungan emas bagi masing-masing anggota Bank Sampah,” tambahnya.

Diharapkan adanya program ini membuat masyarakat terpacu dan semangat dalam memilah sampah dari rumah. Satu sisi, hal ini juga menjadi edukasi bagi masyarakat akan pentingnya menabung dan sampah dari rumah berkurang karena dapat dimanfaatkan untuk hal yang bernilai ekonomis. ris/ani

Tags: Bank SampahIsmail Fahmikepala DPRKPLH Talakerjasama dengan pegadaianpengurangan timbunan sampah
ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA