
AMUNTAI – Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), menggelar pendatanganan perjanjian kinerja dan pakta integritas bagi seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dilingkungan Pemkab HSU, di Mess Negara Dipa HSU.
Pendatanganan perjanjian kerja ini langsung dipimpin oleh Bupati HSU H Sahrujani, Wakil Bupati HSU Hero Setiawan, Sekretaris Daerah H Adi Lesmana, dan diikuti seluruh pejabat dilingkungan pemerintah kabupaten HSU
Bupati HSU H Sahrujani menyampaikan, bahwa penandatanganan perjanjian kinerja merupakan salah satu tahapan penting dalam sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah.
“Saya menekankan kepada seluruh kepala perangkat daerah agar perjanjian kinerja yang telah ditandatangani benar-benar dipahami dan dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab. Lakukan monitoring dan evaluasi secara berkala untuk memastikan target yang telah ditetapkan dapat tercapai,” kata dia.
Lebih lanjut, ia menegaskan, bahwa target indikator kinerja yang telah diselaraskan dengan dokumen perencanaan dan penganggaran harus dapat dicapai.
Menurut dia, indikator keberhasilan yang jelas serta penggunaan anggaran yang efektif, efisien, dan akuntabel menjadi hal yang wajib, yang pengukurannya telah dilakukan melalui aplikasi E-SAKIP HSU dan PENASAJIWA.
“Saya berharap melalui pelaksanaan perjanjian kinerja ini, kinerja Pemkab HSU semakin meningkat, akuntabilitas serta kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah daerah terus tumbuh dan menguat,” ujar dia.
Sekretaris Daerah HSU Adi Lesmana menyampaikan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat di Kabupaten Hulu Sungai Utara.
“Dengan penandatanganan pakta integritas ini, saya berharap seluruh ASN di lingkungan Pemkab HSU dapat bekerja dengan penuh integritas, loyalitas, dan tanggung jawab, serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” pungkasnya.(suf/mb03)

