Mata Banua Online
Rabu, Januari 14, 2026
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Liverpool ke Putaran Empat Setelah Taklukkan Barnsley 4-1

by Mata Banua
13 Januari 2026
in Olahraga
0
G:\2026\Januari\14 Januari 2026\9\9\Liverpool.jpg
Mencetak Gol – Selebrasi Florian Wirtz (kiri) setelah mencetak gol untuk Liverpool dalam pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025/26 lawan Barnsley di Anfield pada Selasa (13/1/2026).( Foto:mb/Liverpoolfc.com)

Jakarta – Liverpool melangkah ke putaran keempat Piala FA setelah menaklukkan tim divisi tiga, Barnsley, dengan 4-1 di Anfield pada Selasa dini hari WIB.

Empat gol The Reds dicetak oleh Dominik Szoboszlai, Jeremie Frimpong, Florian Wirtz, dan Hugo Ekitike.

Berita Lainnya

G:\2026\Januari\14 Januari 2026\9\9\master.jpg

Paman Birin : Utamakan Etika dan Disiplin dalam mencapai Prestasi

13 Januari 2026
G:\2026\Januari\14 Januari 2026\9\9\suka.jpg

Suka Tantangan Jadi Alasan John Herdman Pilih Indonesia

13 Januari 2026

Tim asuhan Arne Slot akan menghadapi sesama tim Liga Inggris, Brighton, demikian laman Piala FA pada Selasa.

Barnsley sempat memberikan kejutan di awal pertandingan. Baru satu menit laga berjalan, sundulan Davis Keillor-Dunn hampir membawa tim tamu unggul, tetapi bola hanya membentur mistar gawang Liverpool.

Tekanan Barnsley berlanjut ketika Joe Gomez kehilangan konsentrasi, meski peluang Nathanael Ogbeta tak berbuah gol setelah sepakannya melebar.

Liverpool mulai menemukan ritme permainan setelah sembilan menit pertandingan. Szoboszlai menjadi pembeda dengan golnya setelah melepaskan tembakan keras dari jarak jauh yang tak bisa dibendung kiper Barnsley.

Pada menit ke-36, Frimpong menambah keunggulan setelah menusuk dari sisi kanan guna melepaskan sepakan akurat ke gawang.

Liverpool lengah. Kesalahan Szoboszlai menjelang turun minum dimanfaatkan Adam Phillips untuk memperkecil ketertinggalan.

Gol tersebut terasa spesial bagi Phillips, yang pernah menghabiskan delapan tahun bersama akademi Liverpool. Babak pertama ditutup dengan skor 2-1.

Liverpool nyaris menambah gol lebih awal pada babak kedua melalui Virgil van Dijk, tetapi tandukannya ditepis kiper Barnsley, Murphy Cooper, hingga membentur mistar.

Liverpool mencetak lagi gol pada sepuluh menit terakhir pertandingan. Florian Wirtz, yang masuk sebagai pemain pengganti, mencetak gol ketiga setelah menerima umpan tumit Hugo Ekitike dan melepaskan tembakan dari tepi kotak penalti.

Wirtz kemudian membalas assist tersebut pada masa injury dengan mengirim umpan matang kepada Ekitike, yang dengan tenang mencetak gol keempat Liverpool. ant

 

Mata Banua Online

© 2025 PT. Cahaya Media Utama

  • S0P Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper