
PARINGIN-Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan, menegaskan komitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui berbagai program nyata, termasuk menggelar berbagai program sosial, dalam rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang mengusung tema “Polri untuk Masyarakat”.
Seluruh rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-79 ini menjadi wujud sinergi antara Polri dan pemerintah daerah. Kegiatan tersebut tidak hanya bersifat seremonial, tetapi juga menyentuh aspek sosial dan kesejahteraan masyarakat, seperti perlombaan hingga syukuran, ujar Kapolres Balangan, AKBP Yulianor Abdi, dalam upacara , peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di halaman Kantor Bupati Balangan, Paringin Selatan, pada Selasa (1/7/2025).
Upacara tersebut dipimpin oleh Kapolres Balangan, dan turut dihadiri oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Balangan Sufriannor, unsur Forkopimda, jajaran Polres Balangan, perwakilan mitra perusahaan, mahasiswa, pelajar, serta elemen lainnya.
Yulianor menjelaskan, program unggulan yang telah dilaksanakan Polres Balangan, yakni bedah rumah, merupakan bagian dari target 1.000 unit di Balangan, dengan 100 unit di antaranya sudah dikerjakan dan secara simbolis dibuka oleh Kapolda Kalimantan Selatan.
Selain program bedah rumah, lanjutnya, Polres Balangan juga aktif melakukan kunjungan kepada anak-anak stunting, menggelar bakti sosial, serta kegiatan kemasyarakatan lainnya sebagai bentuk kepedulian terhadap warga.
Ia berharap, di Hari Bhayangkara ke-79 ini, Polres Balangan dapat semakin dekat dengan masyarakat dan terus berbakti melalui pelayanan keamanan serta mendukung penuh program-program Pemerintah Kabupaten Balangan.
“Kami berkomitmen untuk terlibat aktif dalam berbagai kegiatan yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan dan kenyamanan masyarakat, khususnya dalam aspek keamanan. Selain itu, kami juga mendukung penuh program-program kerja pemerintah daerah, khususnya yang dicanangkan oleh Bupati Balangan,” tegas Kapolres Balangan.{rel/mb03]}