
TANJUNG – Pemerintah kabupaten (Pemkab) Tabalong menyambut kedatangan ratusan jemaah haji yang tergabung dalam kloter dua Emberkasi Banjarmasin, di Halaman Kantor DPRD Kabupaten Tabalong, Selasa (17/6).
Kedatangan Jemaah haji berjumlah 421 orang tersebut, menggunakan 10 bis dan tiga truk barang yang difasilitasi oleh pemerintah daerah.Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Tabalong, Habib Muhammad Taufani Alkaf mengucapkan selamat datang kepada jemaah yang telah melaksanakan ibadah Haji.
“Mudah-mudahan ibadah Haji yang telah bapak-ibu laksanakan, dapat menambah ghirah dan ketaqwaan semakin meningkat lagi sehingga, jadi haji yang mabrur dan diterima oleh Allah Swt,” harapnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementrian Agama (Kemenag), H Sahidul Bakhri bersyukur ratusan jemaah Haji Kabupaten Tabalong kembali dengan selamat.Selain itu, ia juga mengatakan pada kepulangan ini, para jemaah menggunakan 10 bis dan tiga truk. Tiga truk ini disediakan oleh pemerintah untuk membawa barang bawaan jemaah.
“Hari ini jemaah saat di bis kita kasih kupon, nanti mereka yang mau mengambil barang bawaannya tinggal menyerahkan kupon itu saja,” tuturnya.
Sahidul pun berharap, para jemaah dapat menjadi mabrur, menambah keimanannya dan dapat membawa kedamaian di bumi Sarabakawa sesuai dengan ajaran islam.”Semoga bapak-ibu iman, ketaqwaan, dan amal sholehnya tambah bagus, termasuk membantu kawan-kawan kita yang masih di bawah garis kemiskinan,” pungkasnya.yan/rds

