Sabtu, Juli 12, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Menunggu Janji Penyaluran Bansos Beras

by Mata Banua
3 Juni 2025
in Ekonomi & Bisnis
0
D:\2025\Juni 2025\4 Juni 2025\7\7\master 7.jpg
BANTUAN SOSIAL BERAS – Pemerintah menjanjikan akan menyalurkan bantuan sosial (bansos) pangan berupa beras selama 2 bulan sepanjang Juni-Juli 2025. Bantuan pangan beras ini akan menyasar kelompok miskin dan rentan. Mereka akan mendapatkan 10 kg beras gratis untuk 2 bulan, sehingga akan dapat 20 kg beras.(foto:mb/web)

JAKARTA – Pemerintah akan me­ng­ge­lon­torkan bantuan sosial (bansos) pangan be­ru­pa beras sebanyak 360.000 ton beras se­lama 2 bulan sepanjang Juni-Juli 2025. Ban­tuan pangan beras ini akan menyasar ke­lompok miskin dan rentan.

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengatakan pemerintah akan mengeluarkan bansos sebanyak 180.000 ton beras per bulan untuk dua bu­lan. Sehingga, totalnya bakal ada 360.000 ton beras yang diterima masyarakat selama dua bulan. “Kami akan bagi ke masyarakat ti­dak mampu,” kata Amran seusai rapat ter­batas yang dikutip di YouTube Sekretaris Pre­siden, Selasa.

Artikel Lainnya

D:\2025\Juli 2025\11 Juli 2025\7\7\master 7.jpg

Rumah Subsidi 18 Meterpersegi Batal Dibangun

10 Juli 2025
D:\2025\Juli 2025\11 Juli 2025\7\7\hal 7 - 2 kklm (KIRI).jpg

Harga Beras Mahal, Cabai Makin Pedas

10 Juli 2025
Load More

Adapun, Amran menjelaskan pen­ya­lur­an bantuan beras ini uamanya akan diberikan pa­da tiga kategori penerima. Pertama, pe­me­rintah membagikan bansos pangan beras ke­pada daerah-daerah yang tidak me­ng­ha­sil­kan beras atau minim, seperti Papua hi­ng­ga Maluku.

Amran menyatakan Kementan akan se­ge­ra mengeksekusi penyaluran bansos beras da­lam kurun waktu 2 bulan sekaligus. Ke­dua, penerima bansos beras menyasar dae­rah perkotaan yang juga tidak menghasilkan be­ras. Ketiga, daerah penghasil khusus di Pu­lau Jawa harus kita lindungi. Amran men­yebut bahwa terdapat wilayah kabupaten men­catatkan harga beras yang melampaui har­ga pembelian pemerintah (HPP).

Lebih lanjut, Amran menuturkan bahwa pe­merintah berkomitmen untuk menjaga seim­bangan antara kesejahteraan petani dan ke­terjangkauan harga beras bagi mas­ya­ra­kat, khususnya kelompok miskin dan ren­tan.

Di samping itu, Amran menekankan pe­merintah akan tetap menjaga agar nilai tu­kar petani tidak turun di tengah gelontoran ban­sos beras ini. Terlebih, rasio NTP telah men­capai 121 pada Mei 2025, angkanya le­bih tinggi dibandingkan periode yang sa­ma tahun lalu di level 116.

“Alhamdulillah, sekarang sektor per­ta­nian pertumbuhan NTP-nya cukup baik dan stok kita cukup aman karena yang akan ka­mi keluarkan hanya 360.000 ton dan ke­mu­ngkinan bulan ini serapannya bisa 400.000 ton-500.000 ton,” ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Ke­uangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati me­ng­atakan pemerintah bakal menyalurkan 10 kilogram (kg) bantuan bras gratis selama dua bulan ke depan, di samping mem­be­ri­kan tambahan kartu sembako senilai Rp200.000 per bulan. Mereka juga akan men­dapatkan 10 kg beras bantuan beras gra­tis untuk 2 bulan, jadi akan dapat 20 kg beras. bisn/mb06

 

ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA