
BANJARMASIN – Usai dinyatakan resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU, pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kotabaru jalur perseorangan atau independen Muhammad Iqbal Yudianoor dan Surya Wahyudi berjanji akan berjuang untuk pembangunan Kabupaten Kotabaru.
Sesuai visi misinya yakni akan memperjuangkan sarana air bersih yang utama dulu, jangka pendek membuat sumur bor setiap Rukun Tetangga (RT) dan jangka panjang membuat waduk di Kabupaten Kotabaru.
“ Pendidikan dari PAUD sampai SMA gratis plus dengan baju, tas semaptu sama buku saya suplay dengan APBD Kotabaru.Untuk kesehatan tetap bersinergi dengan BPJS, disisilain yang belum mendapa BPJS akan dikaper dengan cukup KTP Kotabaru langsung dilayani, tanpa harus rumitnya mengisi data-datalainnya,” ujar Iqbal ditemui disela rapat paripurna DPRD Kalsel di Banjarmasin, Senin (2/9) siang.
Disinggung terkait pembangunan jembatan penghubung Kabupaten Kotabaru dan Kabupaten Tanah Bumbu. Iqbal mengatakan seharusnya dana CSR dikembalikan lagi,nantinya baru ditambah APBD Kabupaten, Provinsi dan APBN.
“ Berjuang itu tidak hanya cukup harus mewujudkan itu tidak harus kabupaten atau provinsi, harus dengan pusat juga minta bantuan karena dana yang digelontokan tidak sedikit, efeknya membantu distribusi barang di Kalsel karena kedalaman laut Kotabaru dari ujung keujung dibilang 25 sampai 30 meter, mau kontainer sebesar apapun bisa,” jelasnya.
Kabupaten Kotabaru itu sebenarnya titik sentrak karena menjadi kawasan ekonomi khusus dan ini anugerah sebenarnya, belum lagi pariwisatanya di Kotabaru merapakan Balinya Kalsel kalau dikelola dengan benar ditambah infrastruktur sarana pendukung seperti hotel.
Bagaimana orang mau datang kalau dibiarkan terus menerus akan menjadi kumuh.” Sekarang ini pembangunan jembatan penghubung tersebut masih menggunakan dana APBD saja, sementara CSRnya belum masuk,” tambahnya. Rds

