Kamis, Juli 3, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Stunting berdampak pada kemajuan pembangunan

by Mata Banua
20 Februari 2024
in Daerah, Lintas
0

 

STUNTING-Sekda Batola Zulkipli Yadi Noor pimpin rapat koordinasi persiapan rembuk stunting tingkat kabupaten. (foto:mb/ant)

MARABAHAN-Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Kuala (Sekda Batola), Kalimantan Selatan Zulkifli Yadi Noor menyebutkan, permasalahan stunting akan berdampak pada kemajuan pembangunan, jika tidak ditangani secara serius.

Artikel Lainnya

Bupati Hadiri Lelang Amal Desa Pandahan

Bupati Hadiri Lelang Amal Desa Pandahan

2 Juli 2025
Bupati Apresiasi Kinerja Polres Tanah Bumbu

Bupati Apresiasi Kinerja Polres Tanah Bumbu

2 Juli 2025
Load More

“Sumber daya banyak tapi tanpa memperhatikan pembangunan sumber daya manusianya, maka tidak akan maju,” sebutnya, pada rapat koordinasi persiapan rembuk stunting tingkat kabupaten, di Marabahan.

Menurut dia, mnyongsong Indonesia emas pada tahun 2045, target mengentaskan angka stunting masih ada sebesar 5 (lima) persen.

Memaknai itu, Zulkipli Yadi Noor mengajak, anggota Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) untuk memerangi stunting,.

Dijelaskannya, anak stunting dan anak tidak stunting akan memiliki kemampuan otak berbeda.”Anak-anak stunting kemampuan otaknya beda dengan anak tidak stunting dan ini berpengaruh terhadap kualitas sumber daya manusia dan generasi penerus untuk diwariskan kepada anak dan cucu kita akan datang,” katanya.

Dia juga mengakui, tidak gampang dalam menangani stunting, namun TPPS yakin dan optimis Batola bisa mengurangi maupun keluar dari permasalahan stunting terlebih adanya evaluasi rutin dilakukan.

Dalam pertemuan itu, Zulkipli juga memberikan arahan agar di setiap kecamatan harus ada evaluasi program capaian stunting.

Dia juga meminta, selama satu tahun dialokasikan minimal dua kali rapat koordinasi di kecamatan. “Kami berharap bapak ibu sekalian rapat koordinasi diisi terkait rebuk stunting yang isinya evaluasi secara terstruktur di kecamatan dan kepala desanya diundang,” pinta Ketua Tim TPPS Batola.

Pertemuan rembuk stunting tingkat kabupaten diikuti seluruh Camat itu membahas tentang Percepatan Penurunan Stunting.{[an/mb03]}

 

Tags: Rembuk StuntingSekda BatolaZulkipli Yadi Noor
ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA