Mata Banua Online
Sabtu, Oktober 4, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Bupati Tanah Bumbu Serahkan Uang Pembinaan Bagi Pemenang Lomba

by matabanua
7 Juni 2023
in Daerah, Tanah Bumbu
0

 

PENGHARGAAN-Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar saat menyerahkan penghargaan dan uang pembinaan bagi pemenang lomba Desa dan Kelurahan tahun 2023.(foto:mb/alfi)

BATULICIN-Bupati Tanah Bumbu menyerahkan penghargaan dan uang pembinaan bagi pemenang lomba Desa dan Kelurahan tahun 2023, Senin (5/6/2023) lalu.

Berita Lainnya

Upacara Hari Kesaktian Pancasila Berjalan Khidmat

Upacara Hari Kesaktian Pancasila Berjalan Khidmat

2 Oktober 2025
Kepala Dinas Pendidikan Tanbu Tinjau Kondisi SDN Wonorejo Terbakar

Kepala Dinas Pendidikan Tanbu Tinjau Kondisi SDN Wonorejo Terbakar

1 Oktober 2025

Setelah apel gabungan pagi di halaman kantor Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar didampingi Sekretaris Daerah, Ambo Sakka, dan Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Tanah Bumbu, Samsir, menyerahkan penghargaan kepada Desa Purwodadi Kecamatan Angsana sebagai Juara 1.

Juara 2 dimenangkan Desa Mangkalapi Kecamatan Teluk Kepayang, Juara 3 Desa Wonorejo Kecamatan Satui. Sedangkan lomba kelurahan tingkat kabupaten tahun 2023, Juara 1 diraih Kelurahan Kota Pagatan, Juara 2 Kelurahan Tungkaran Pangeran, dan Juara 3 Kelurahan Gunung Tinggi.

Desa Purwodadi mendapatkan uang pembinaan sebanyak Rp 20 juta, pemenang juara 2 mendapat Rp 10 juta, dan juara 3 memperoleh Rp 5 juta.

Sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 81 Tahun 2015 tentang Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan, penilaian perkembangan desa melalui perlombaan Desa dan Kelurahan menitikberatkan pada penilaian bidang penyelenggaraan pemerintahan desa dan kelurahan bidang kewilayahan, kemasyarakatan.

Kemudian inovasi, pengembangan potensi desa atau kelurahan, dan implementasi e-government, dalam rangka mewujudkan pelayanan kepada masyarakat secara prima.

Bupati Tanah Bumbu dalam sambutannya menyampaikan, desa dan kelurahan harus berpacu melakukan percepatan pembangunan secara berkelanjutan.

Dengan mengedepankan kearifan lokal, meningkatkan sumber daya manusia di tingkat desa atau kelurahan. Serta penguatan program keagamaan menuju implementasi serambi madinah, dan salah satu program unggulan Pemerintah Daerah yang harus mendapatkan dukungan adalah program Satu Desa Satu Masjid.{[alf/mb03]}

 

Tags: Bupati Tanah Bumbulomba Desa dan Kelurahanzairullah azhar
Mata Banua Online

© 2025 PT. Cahaya Media Utama

  • S0P Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper