
PELAIHARI – Puncak peringatan hari lingkungan hidup sedunia (HLHS) tahun 2023 digelar di Desa Sungai Bakau, Kecamatan Kurau, Kabupaten Tanah Laut, Selasa (5/6).
Kegiatan HLHS dihadiri Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor, Bupati Tanah Laut (Tala), HM Sukamta dan para SKPD lingkup Kalsel dan mengikuti penanaman pohon mangrove sebanyak 7.000 bibit ditanam pesisir pantai Desa Sungai Bakau.
Gubernur Kalsel yang akrab disapa Paman Birin menyampaikan bahwa penanaman bibit mangrove merupakan bagian dari program revolusi hijau untuk mengatasi perubahan iklim.
“Penanaman bibit mangrove merupakan bagian dari program kita, revolusi hijau yang telah dicanangkan bertahun-tahun, hal itu upaya pemerintah untuk paling tidak mengurangi pemanasan global yang dirasakan,” katanya.
Selain penanaman bibit pohon mangrove, Paman Birin melakukan launching program Nemo (Net Zero Emission From the Ocean).
Sebagai program dalam upaya pemulihan wilayah pesisir, adaptasi dan mitigasi perubahan iklim serta pengurangan emisi karbon mulai dari pesisir. ris/ani