BANJARMASIN – Polisi masih menyelidiki kasus korban penusukan yang ramai beredar di media sosial (medsos) berdurasi 26 detik yang terjadi di Jalan Veteran Kota Banjarmasin pada Sabtu (5/11) malam.
Dalam video tersebut pria korban yang mengaku warga Jalan Tanjung Berkat, Teluk Tiram Banjarmasin Barat berkata, ada empat orang pria menyerangnya, menaiki dua sepeda motor metik (honda scoopy).Laju motor pria ini hentitkan, saat di serang mengggunakan senjata tajam (sajam).
Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin, Kompol Thomas Afrian mengatakan, pihaknya mengamankan dua orang laki-lak diduga para begal.Namun, lokasi TKP di seputaran Jalan Pangeran Antasari, tepatnya didepan Ramayana, Kecamatan Banjarmasin Tengah, kota Banjarmasin.
“Masih diperiksa, belum diketahui apakah ada keterkaitan dengan insiden di Jalan Veteran. Masih didalami informasi dari yang diamankan ,”ucapnya pada Minggu (6/11).
Menurutnya, Thomas Afrian, kepolisian mengumpulkan informasi dan data dari “Pemain lama, yang baru bebas.”.Ada sejumlah pelaku begal bebas dari penjara. Masih dilakukan pemantauan dan kegiatannya,” katanya.
Dijelaskannya, untuk kenyamanan di masyarakat beber, Thomas, beberapa tim dilibatkan patroli, meminimalisir aksi kejahatan jalanan (begal, jambret) di Banjarmasin.
Kapolsek Banjarmasin Timur Kompol Pujie Firmansyah dikonfirmasi sudah mengetahui beredarnya foto. Pihaknya sudah cek lapangan, tidak ditemukan insiden.
Petugas juga ke IGD RSUD Ulin Banjarmasin tidak ada korban datang yang luka tusuk di perut di perustiwa di Jalan Gatot Subroto.”Sudah datangi IGD, dari pagi, begitu juga siang, tidak ada orang berobat akibat luka,”kata Pujie.
Bila benar, semoga korban dan keluarga segera melapor ke Polsek, laporan mempercepat penanganan kasus, dan tidak menuai pertanyaan di masyarakat.
“Masih kita tunggu laporan korban,” tuturnya.
Kapolsek ingatkan warga untuk cerdas menggunakan medsos. Tidak boleh sebarkan informasi tidak jelas sumber, informasi dan kebenarannya.Bila mengetahui terjadi tindak pidana di sekitar anda, segera lapor ke polisi terdekat.sam/rds