Jumat, Juli 4, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

PJU Perempatan Lambung Mangkurat Segera dibongkar

by matabanua
23 Oktober 2022
in Banjarmasin, Kotaku
0
D:\2022\Oktober 2022\24 Oktober 2022\5\hal 5\Tiang PJU Perempatan Lambung Mangkurat.jpg
TIANG PJU di perempatan Lambung Mangkurat ini bakal dibongkar Dishub, karena dinilai mengganggu jarak pandang pengendara.(Foto/mb/dwi)

BANJARMASIN – Penerangan Jalan Umum (PJU) yang berada di perempatan Jalan Lambung Mangkurat segera dibongkar oleh Di­nas Perhubungan (Dishub) Kota Banjarmasin.

Kepala Bidang (Kabid) Rekayasa Lalulintas, Dishub Kota Banjarmasin, Febpry Ghara Utama mengatakan, pem­bong­karan tersebut dilakukan demi keselamatan pengendara.

Artikel Lainnya

D:\2025\Juli 2025\4 Juli 2025\7\7\hal 7 - 2 klm (bawah).jpg

Memburu Biang Kerok Kenaikan Harga Beras

3 Juli 2025
D:\2025\Juli 2025\4 Juli 2025\5\hal 5\HM Yamin.jpg

Tak Lolos PPPK, Guru Honorer Diangkat Paruh Waktu

3 Juli 2025
Load More

Pasalnya, keberadaan tiang PJU yang jadi bundaran kecil di tengah perempatan jalan tersebut dinilai mengganggu jarak pan­dangan bagi pengendara yang melintas.

Bundaran kecil di perempatan yang sering dijadikan sebagai lokasi aksi unjuk rasa itu segera dihilangkan, seperti perempatan di dekat Sabilal Muhtadin.

“Tiang PJU di sana (perem­patan Jalan Lambung Mang­kurat) akan kita hilangkan. Karena kami nilai tiang itu kurang pas untuk jarak pandang pengen­dara,” ucapnya saat dihubungi awak media, Jumat (21/10).

Febpry menjelaskan kepu­tusan tersebut tidak berasal dari kajian pihaknya saja. Tapi, dari kesepakatan bersama dari hasil forum lalu lintas yang dilakukan pihaknya belum lama tadi ber­sama stakeholder terkait.

“Di dalam forum tersebut, banyak yang mengusulkan agar tiang PJU di tengah perempatan itu digeser atau dipindah lokasi­nya. Intinya jangan ada tiang di tengah jalan demi keselamatan pengguna jalan,” ujarnya.

Menurutnya, sampai saat ini memang belum ada laporan pengendara yang tertabrak bundaran kecil tersebut.

Namun, ketika ke­be­radaan bundaran tiang PJU itu dinilai menghalangi jarak pandang pengendara. Maka pihaknya wajib untuk me­nin­­daklanjutinya.

“Ini bentuk antisipasi, jangan sampai ada kejadian dulu baru kita tergerak untuk memindah tiang ini,” pungkasnya.

Terpisah, Kepala UPTD Penerangan Jalan Umum (PJU) Kota Banjarmasin, Cahyadi menerangkan, tiang PJU dengan panjang 18 meter di perempatan Jalan Lambung Mangkurat itu rencananya akan dipindah ke kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) atau Taman Kamboja.

“Titik pemindahannya itu di dekat Kantor Lurah Kertak Baru Ulu,” terangnya.

Menurutnya, lokasi itu dinilai pas sebagai titik relokasi lantaran kawasan tersebut sering dipakai menjadi tempat penyelenggaraan berbagai event besar di malam hari. Salah satunya Pasar Wadai Ramadhan.

Pasalnya, yang dipindah ke kawasan Taman Kamboja itu nanti tidak hanya tiangnya. Tapi juga beserta empat buah lampu sorot yang terpasang di tiang PJU tersebut.

“Kebetulan, di kawasan itu (RTH Kamboja) penerangannya kurang. Sehingga diharapkan relokasi PJU ini akan menambah penerangan di sana,” harapnya.

Cahyadi menjelaskan, sebe­lum tiang PJU di tengah perem­patan Lambung Mangkurat dibongkar, pihaknya akan mema­sang dua titik tiang PJU baru sepanjang 11 meter, tepat di depan traffic light median jalan.

“Posisi tiang PJU yang baru ini ada di median jalan sisi Hotel A-Hotel Mentari dan median jalan sisi Kantor Pos-Gereja Katedral,” paparnya.

Satu tiangnya ada dua sampai empat lampu sorot. Lampu pengganti ini cukup untuk menerangi di perempatan Lam­bung Mangkurat.

Rencananya pemindahan PJU ini mulai dilakukan setelah APBD Perubahan tahun 2022 disetujui oleh DPRD Kota Banjarmasin dan masuk dalam lelang proyek di LPSE.

“Anggaran untuk memindah dan membangun dua titik PJU pengganti ini sekitar Rp 150 juta,” tukasnya. dwi

 

 

Tags: dishubFebpry Ghara UtamaPJURTH
ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA