Kamis, Juli 10, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Supian HK: Rozaniansyah Sosok yang Santun

by matabanua
2 Juni 2022
in Banjarmasin, Indonesiana
0
D:\Data\Juni 2022\0206\2\2\New Folder\Rozaniansyah Sosok Yang Santun.jpg
BERI PENGHARGAAN – Ketua DPRD Kalsel H Supian HK saat memberikan penghargaan kepada mantan Sekretaris DPRD Kalsel AM Rozaniansyah pada Malam Keakraban Purna Tugas, di kediamannya Jalan Pematang Gambut, Kabupaten Banjar, Rabu (1/6) malam.

GAMBUT – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Selatan H Supian HK menilai mantan Sekretaris DPRD Kalsel AM Rozaniansyah merupakan sosok yang santun, terbuka, memiliki kinerja dan etos kerja terbaik, serta layak dijadikan teladan bagi penerusnya.

Hal tersebut disampaikannya setelah melihat kinerja mantan Sekretaris DPRD Kalsel AM Rozaniansyah selama ini.

Artikel Lainnya

D:\2025\Juli 2025\10 Juli 2025\5\hal 5\Walikota Yamin memantau kegiatan sedekah sampah dari ASN.jpg

ASN Pemko Galakkan Gerakan Sedekah Sampah

9 Juli 2025
D:\2025\Juli 2025\10 Juli 2025\5\hal 5\Sekretaria Dispora Kalsel mengakungkan tanda peserta.jpg

Wiramuda Dibekali Digital Marketing dan Public Speaking

9 Juli 2025
Load More

“Pak Rozaniansyah merupakan orang yang santun, menghargai pendapat orang lain, sangat transparan dan terbuka apabila ada permasalahan, serta memiliki kinerja dan etos kerja terbaik sebagai mitra dewan,” ujarnya saat Malam Keakraban Purnatugas Pejabat Eselon II, di kediamannya di Jalan Pematang Gambut, Kabupaten Banjar, Rabu (1/6) malam.

Ia berhaap, penerusnya bisa menjadikan AM Rozaniansyah yang akrab disapa Pak Nunung, sebagai teladan dalam menjalankan tugas sebagai Sekwan DPRD Kalsel.

“Saya mengharapkan, penerusnya yaitu Pak Zaini menjadikan sosok Pak Nunung sebagai contoh teladan, dalam menjalankan tugas sebagai plt sekwan,” jelas orang nomor satu di DPRD Kalsel tersebut.

Seperti diketahui, sehubungan masa tugas Sekretaris DPRD Kalsel dan Kepala Dinas Kepala Dinas Pelayanan Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Kalsel berakhir 31 Mei 2022, sebagai bentuk apresiasi DPRD Kalsel atas dedikasi dan pengabdian mereka dalam menjalan tugas dan kewajiban sebagai mitra kerja, mengadakan malam keakraban purna tugas kedua pejabat tersebut.

Malam Keakraban Purna Tugas tersebut dihadiri Gubernur Kalsel yang diwakili Sekdaprov Kalsel Roy Rizali Anwar, Wakil Ketua DPRD Kalsel Mariana, Ketua Komisi I Rachmah Norlias, sejumlah anggota DPRD Kalsel, beberapa kepala SKDP Pemprov Kalsel hingga mantan anggota DPRD Kalsel.

Sekdaprov Kalsel Roy Rizali Anwar mengatakan, terkait purnatugas Sekretaris DPRD Kalsel Pak Rozaniansyah dan Kepala DPMPTSP Pak Nafarin per hari ini, Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor telah menunjuk pejabat pelaksana tugasnya.

“Untuk pelaksana tugas di Sekwan adalah Pak Zaini, sedangkan di DPMPTSP Bu Hanifah. Terkait mekanisme dan lain-lainnya akan berproses, mulai izin, assesments dan ketetapan, semoga berjalan lancar,” ujarnya.

Ia juga menyatakan, Pemprov Kalsel merasa bangga dan terhormat serta merasa kehilangan kedua sosok yang banyak berperan memberikan kontribusi yang cukup besar, kerja keras keduanya dapat menjadi contoh bagi semua.

Sementara, mantan Sekwan Nunung mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD Kalsel H Supian HK atas diadakannya acara tersebut.

Tidak lupa, Nunung juga mengingatkan kepada penerusnya di Sekwan Kalsel, untuk bisa bekerja sama sebagai fasilitas mendukung aktivitas seluruh jajaran DPRD Kalsel dengan sebaik-baiknya. Rds

Tags: AM RozaniansyahH Supian HKKETUA DPRD KalselMalam Keakraban Purna TugasSekretaris DPRD Kalsel
ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA