
Jakarta – Pelita Jaya Basketball Jakarta belum terkalahkan di Indonesian Basketball League (IBL) 2026 setelah menumbangkan Kesatria Bengawan Solo dengan skor 82-47 di GMSB Kuningan, Jakarta, Minggu.
“Kemenangan ini sangat penting bagi kami untuk terus membangun chemistry dan mencapai target pada akhir musim,” ujar center Pelita Jaya Jeffree Withey seusai laga.
Pelita Jaya empat kali menang dari empat pertandingan awal mereka di IBL 2026. Mereka menjadi salah satu dari tiga tim yang masih bersih dari hasil negatif selain Satria Muda Pertamina Bandung dan Bogor Hornbills.
Keberhasilan mengalahkan Kesatria membuat Pelita Jaya menduduki peringkat ketiga klasemen sementara IBL 2026 dengan koleksi delapan poin dari empat pertandingan.
Sementara Kesatria ada di posisi kesembilan dengan lima poin lantaran selalu kalah pada lima pertandingan yang mereka lewati.
“Setahu saya mereka (Kesatria) adalah tim bagus. Saya tidak tahu kenapa mereka struggle (kesulitan-red) musim ini,” tutur Withey.
Saat bersua Kesatria, Pelita Jaya tampil dominan dari awal dan tidak melepas satu kuarter pun untuk sang lawan.
Kesatria bahkan hanya membuat tujuh poin pada kuarter keempat sehingga pada akhirnya kalah 47-82.
Tim tamu kesulitan menorehkan poin lantaran penampilan apik Jeffree Withey di bawah keranjang. Pemain asal Amerika Serikat itu membuat 22 rebound sepanjang pertandingan, ditambah 12 poin dan satu assist.
Tercatat hanya dua pemain Kesatria yang mampu membuat dua digit poin yakni Kentrell Barkley dengan koleksi 14 poin, 17 rebound dan satu assist serta Rashad Vaughn yang menyumbang 14 poin dan sembilan rebound.
Pada laga berikutnya di IBL 2026, Pelita Jaya akan berlaga di kandang Rajawali Medan, Rabu (28/1). Sementara Kesatria beranjak ke markasnya Solo, untuk menghadapi Satya Wacana Salatiga, Jumat (30/1) dan Tangerang Hawks Basketball, Minggu (1/2). ant

