Mata Banua Online
Selasa, Januari 13, 2026
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Polres dan MUI HSU Tegaskan Tidak Ada Aliran Penyimpangan

by Mata Banua
12 Januari 2026
in Hulu Sungai Utara, Indonesiana
0
G:\2026\Januari\13 Januari 2026\2\22\New Folder\polres dab mui.jpg
Polres HSU Menyiapkan jalur evakuasi buat jamaah haul Abah guru danau. (Foto:mb/ mb/suf)

AMUNTAI – Menindaklanjuti beredarnya informasi dugaan aliran ajaran menyimpang di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) yang viral di media sosial Instagram, Facebook dan TikTok, Polres HSU melalui Polsek Amuntai Tengah melaksanakan kegiatan klarifikas bersama pihak terkait.

Klarifikasi tersebut dilaksanakan di Mapolsek Amuntai Tengah, guna memastikan kebenaran informasi sekaligus menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.

Berita Lainnya

G:\2026\Januari\13 Januari 2026\2\22\New Folder\polri.jpg

Polri Bantu Tiga Ekor Sapi Untuk Haul Guru Danau

12 Januari 2026
G:\2026\Januari\13 Januari 2026\2\22\New Folder\1 (MASTER).jpg

Satgas Pangan Pastikan Stok Aman dan Harga Stabil

12 Januari 2026

Kegiatan klarifikasi tersebut melibatkan sejumlah pihak berwenang, di antaranya Ketua MUI HSU, KH Said Masrawan, Ketua Pertimbangan MUI KH Abdul Bari, Polres HSU dan Polsek Amuntai Tengah serta unsur pemerintah kelurahan dan tokoh masyarakat setempat.

Permasalahan bermula dari adanya aduan masyarakat terkait dugaan ajaran menyimpang yang diduga dilakukan oleh seseorang bernama Nor Ipansyah di wilayah Kelurahan Kebun Sari, Kecamatan Amuntai Tengah.

Aduan tersebut kemudian berkembang dan menjadi viral di media sosial melalui sejumlah akun pemberitaan sehingga menimbulkan berbagai spekulasi dan kekhawatiran di tengah masyarakat.

Berdasarkan hasil klarifikasi dan pendalaman informasi, diketahui bahwa yang bersangkutan merupakan penamba kampung yang melakukan pengobatan alternatif terhadap beberapa pasien, termasuk seorang warga yang menderita penyakit diabetes.

Proses pengobatan tersebut dilakukan atas dasar kesukarelaan pasien, tanpa paksaan dan dilatarbelakangi kepercayaan pribadi, sehingga memunculkan kesalahpahaman di lingkungan keluarga pasien yang kemudian berkembang menjadi isu dugaan ajaran menyimpang.

Kapolres HSU melalui Kasi Humas, IPTU Asep Hudzainur, menyampaikan bahwa hasil klarifikasi bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten HSU menyimpulkan tidak ditemukan adanya aliran atau ajaran menyimpang dalam peristiwa tersebut.

“MUI telah menegaskan bahwa tidak ada pelanggaran atau penyimpangan dalam kaidah keagamaan dan permasalahan ini murni kesalahpahaman yang kemudian berkembang menjadi isu di media sosial,” jelas IPTU Asep.

Polres HSU bersama Polsek Amuntai Tengah telah melakukan langkah-langkah preventif, mulai dari pengumpulan bahan keterangan, koordinasi lintas sektor, hingga mediasi para pihak yang berselisih. Seluruh rangkaian klarifikasi dan mediasi berjalan dengan aman, lancar dan menghasilkan kesepahaman bersama.

Dalam rangka meredam isu simpang siur, Polres HSU juga mendorong dilakukannya klarifikasi terbuka melalui media sosial yang melibatkan MUI, pihak kepolisian serta pemerintah kelurahan.

Polres HSU mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan mempercayakan penanganan setiap permasalahan kepada aparat yang berwenang.

“Kami mengajak masyarakat agar tidak mudah menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya. Polri hadir untuk memastikan setiap persoalan ditangani secara profesional, transparan dan berkeadilan,” tegasnya. suf/ani

 

Mata Banua Online

© 2025 PT. Cahaya Media Utama

  • S0P Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper