
BANJARBARU – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Banjarbaru, bersinergi untuk membahas persiapan menyongsong kedatangan jamaah kegiatan rutin 5 Rajab, serta kesiapan libur Natal dan Tahun Baru 2026.
Hal tersebut dilakukan Forkopimda Kota Banjarbaru saat menggelar acara Coffee Morning di Banjarbaru.
Walikota Banjarbaru Hj Erna Lisa Halaby di Banjarbaru, Jumat, hadir secara langsung dan memberikan pengarahan kepada seluruh pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).
Lisa Halaby menekankan pentingnya koordinasi dan kesiapan maksimal setiap instansi sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.
“Kita harus bekerja dengan prinsip gotong royong dan sinergi total. Momen kedatangan jamaah dan momen libur Natal serta tahun baru adalah momen krusial bagi layanan dan ketertiban kota ini,” ucapnya.
Selain itu, Pemko Banjarbaru harus memastikan keamanan, kenyamanan, kebersihan, dan kelancaran bagi seluruh masyarakat di setiap kegiatan yang dilaksanakan.
Kegiatan yang berlangsung hangat dan penuh makna ini diisi pula dengan diskusi intensif oleh unsur Forkopimda Kota Banjarbaru.
Setiap Forkopimda menyampaikan kesiapan dan langkah konkret guna menyambut momentum 5 Rajab nanti.
Kesiapan tersebut meliputi pengaturan lalu lintas, keamanan, posko kesehatan, hingga pengamanan titik-titik vital.
Diskusi menghasilkan sejumlah poin tindak lanjut untuk diperkuat melalui berbagai antisipasi.
Sementara, Ketua DPRD Kota Banjarbaru Gusti Rizky Sukma Iskandar menyatakan Coffee Morning ini adalah bentuk fungsi pengawasan dan dukungan lembaga legislatif.
“Ini adalah momentum kolaborasi eksekutif, legislatif, dan Forkopimda. Tujuannya memastikan semua kegiatan berjalan lancar, aman, dan tertib, sehingga memberikan rasa damai dan kebahagiaan bagi seluruh warga di Banjarbaru,” ujarnya.
Bukan itu saja, dengan koordinasi ini Pemko Banjarbaru beserta seluruh jajaran dan mitra terkait, bertekad memberikan pengalaman terbaik bagi warganya serta para jamaah yang akan datang, sekaligus menciptakan akhir tahun yang tertib dan penuh sukacita. ant

