Mata Banua Online
Rabu, November 19, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Supian HK Harapkan Budaya Kalsel Go Internasional

by Mata Banua
19 November 2025
in DPRD Kalsel, Indonesiana
0
D:\2025\November 2025\20 November 2025\2\as.jpg
KETUA DPRD Kalsel H Supian HK bersama istri saat menghadiri pembukaan WIC Annual Charity Bazaar di JCC, Rabu (19/11).(foto:mb/ist)

JAKARTA – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Selatan (Kalsel) H Supian HK menghadiri pembukaan Women Internasional Club (WIC) Annual Charity Bazaar ke-56 Tahun 2025 di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu (19/11).

Ia mengatakan, momen Annual Charity Bazaar seperti ini merupakan waktu yang tepat mengenalkan budaya, kuliner serta pariwisata unggulan yang ada di Kalsel supaya bisa Go Internasional.

Berita Lainnya

Pansus III Harmonisasi Raperda Pedoman Pembiayaan Tahun Jamak

Pansus III Harmonisasi Raperda Pedoman Pembiayaan Tahun Jamak

19 November 2025
D:\2025\November 2025\20 November 2025\2\Polantas Edukasi Pengendara Melalui Penling.jpg

Polantas Edukasi Pengendara Melalui Penling

19 November 2025

Hal tersebut dikarenakan WIC mengundang dan mengikutsertakan 45 kedutaan besar dari berbagai negara di seluruh dunia, yang digelar selama dua hari pada 19 dan 20 November mendatang.

Selain itu, kegiatan WIC kali ini juga mampu meningkatkan kerja sama dan pertukaran pengalaman antarperempuan daerah, ibukota hingga mancanegara yang akhirnya diharapkan dapat meningkatkan peran perempuan dalam pembangunan.

“Acara kali ini adalah momen yang sangat bagus untuk mengenalkan budaya Kalsel kepada dunia Internasional, agar budaya kita semakin dikenal dan tidak tergilas zaman. Mungkin ini saat yang tepat untuk budaya kita Go Internasional. Ayo dukung Budaya Kalsel Go Internasional,” ujarnya.

Menurutnya, peran perempuan juga sangat diuntungkan dengan adanya acara ini. “Semoga ke depannya dapat meningkatkan peran perempuan dalam pembangunan nasional”, katanya.

Acara yang dibuka secara langsung oleh istri Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) Selvi Gibran Rakabuming ini merupakan acara tahunan yang bertujuan untuk meningkatkan peran perempuan dalam pembangunan Internasional serta meningkatkan pertumbuhan UMKM.

Mengusung tema; Kalimantan Selatan: The Soul of Borneo, acara kali ini juga menghadirkan komunitas seni dan pelaku UMKM dari Kalsel yang diharapkan mampu mendongkrak popularitas kebudayaan Banua dan meningkatkan solidaritas serta menyatukan keberagaman dalam semangat kemanusiaan. rds

 

Mata Banua Online

© 2025 PT. Cahaya Media Utama

  • S0P Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper