Mata Banua Online
Minggu, Januari 18, 2026
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Lapak Baca Siring Kuin Menarik Minat Anak-anak

by Mata Banua
21 September 2025
in Banjarmasin, Kotaku
0
D:\2025\September 2025\22 September 2025\5\HAL 5\Anak-anak memperlihatkan karyanya memwarnai gambar-gamba.jpg
ANAK-anak memperlihatkan hasil karyanya mewarnai gambar-gambar yang dibagikan relawan.(foto:mb/ist)

BANJARMASIN – Lapak baca dan mewarna yang diadakan di Siring Kuin Banjarmasin, mampu menarik minat anak-anak dan orang tua, Sabtu (13/9).

Lapak baca yang rutin diadakan Komunitas Pepelingasih Literasi Kalimantan Selatan, menjadi hal yang menarik bagi warga Banjarmasin untuk menikmati akhir pekan di area publik tersebut.

Berita Lainnya

G:\2026\Januari\15 Januari 2026\2\22\New Folder\Pencuri Bollard Trotoar Ditangkap.jpg

Pencuri Bollard Trotoar Ditangkap

14 Januari 2026
G:\2026\Januari\15 Januari 2026\2\22\New Folder\Kerugian Bencana Sosial Capai Rp 107,430 M.jpg

Kerugian Bencana Sosial Capai Rp 107,430 M

14 Januari 2026

Nur Aida, salah satu relawan komunitas Pepelingasih Literasi Kalimantan Selatan, dengan penuh semangat membacakan beberapa buku cerita anak.

Nur Aida tidak sekadar membacakan cerita, melainkan juga berinteraksi dengan anak-anak, mengajak mereka menebak kelanjutan cerita dan kesimpulan, terkait cerita dalam buku yang telah dibacakan.

Selain sesi membaca nyaring, anak-anak juga disibukkan dengan kegiatan mewarna yang kreatif. Anak-anak tampak fokus dan gembira saat menggoreskan aneka warna pada lembar gambar yang telah disediakan.

Pemandangan ini menunjukkan betapa pentingnya kegiatan positif, yang dikemas secara menarik untuk menumbuhkan minat baca dan kreativitas sejak dini.

Ditambahkan Deavindy Amanda Gresita, kegiatan ini merupakan komitmen komunitas Pepelingasih untuk terus memasyarakatkan literasi.

“Kami percaya bahwa menumbuhkan kecintaan pada buku bisa dimulai dari hal-hal yang menyenangkan. Dengan lapak baca dan mewarna, kami ingin anak-anak melihat bahwa membaca itu bukan sekadar tugas, tapi sebuah petualangan seru,” ujarnya.

Kegiatan yang berlangsung hingga menjelang sore ini berjalan lancar, dan diakhiri dengan foto anak-anak bersama karya lembar mewarnanya. ril/dio

 

Mata Banua Online

© 2025 PT. Cahaya Media Utama

  • S0P Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper