Mata Banua Online
Selasa, November 4, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Resepsi Pernikahan Putra Bupati Kotabaru Berlangsung Meriah

by Mata Banua
5 Agustus 2025
in Daerah, Kotabaru
0
D:\2025\Agustus 2025\6 Agustus 2025\Kotabaru.jpg
PERNIKAHAN-Resepsi pernikahan Andi Geleri SPd, putra ketiga Bupati Kotabaru H. Muhammad Rusli, dengan Miranti Safitri SKom, berlangsung sangat meriah di gedung Paris berantai kotabaru.(foto:mb/ist)

KOTABARU – Resepsi pernikahan Andi Geleri SPd, putra ketiga Bupati Kotabaru H. Muhammad Rusli, dengan Miranti Safitri SKom, berlangsung sangat meriah , pada Senin, 4 Agustus 2025.

Ribuan warga Kotabaru memadati Gedung Paris Barantai untuk mendoakan kedua mempelai. Lokasi resepsi yang strategis, hanya berjarak sekitar setengah meter dari rumah dinas dan gedung kediaman sang Bupati, turut menambah antusiasme masyarakat.

Berita Lainnya

Ketua DPRD Monitoring Langsung Ajang Porprov Ke XXII Di Kabupaten Tanah Laut

Ketua DPRD Monitoring Langsung Ajang Porprov Ke XXII Di Kabupaten Tanah Laut

3 November 2025
Wabup Hadiri Peresmian KCP BSI Kotabaru

Wabup Hadiri Peresmian KCP BSI Kotabaru

3 November 2025

Para tamu undangan, termasuk pejabat daerah, kepala desa, camat, aparatur sipil negara, perwakilan perusahaan, hingga tokoh masyarakat, terlihat hadir dalam momen istimewa tersebut.

Selain berkesempatan berfoto bersama, para undangan juga rela antre berdesak-desakan untuk mengucapkan selamat menempuh hidup baru serta mendoakan agar kedua pasangan menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah.

Kemeriahan pesta pernikahan ini semakin semarak dengan penampilan musik religius di dalam gedung dan pertunjukan dari sejumlah artis kondang. Hiburan ini dipersembahkan untuk menghibur para undangan dari berbagai kalangan, baik dari Bumi Saijaan (Kotabaru) maupun umi Bersujud (Tanah Bumbu).

Bupati Kotabaru, H. Muhammad Rusli, menyampaikan apresiasinya atas antusiasme warga yang hadir dan mendoakan putranya melepas masa lajang.

“Hari ini, atas nama pribadi, Bupati, dan keluarga besar, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Semoga ikatan suci putra kami menjadi perjalanan rumah tangga yang harmonis, penuh cinta, dan selalu diridai Allah SWT,” harap Rusli.

Untuk menjamin kelancaran dan keamanan arus lalu lintas di sekitar lokasi resepsi, Kapolres Kotabaru AKBP Doli Tanjung sigap menerjunkan ratusan personel. Mereka ditempatkan di sejumlah titik menuju lokasi resepsi hingga di sekitar Gedung Paris Barantai. (ebet/mb03)

 

Mata Banua Online

© 2025 PT. Cahaya Media Utama

  • S0P Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper