Rabu, Juli 9, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Wabup Juanda: Hubungan harmonis dengan bupati jadi kunci majukan Tapin

by Mata Banua
8 Juli 2025
in Daerah, Tapin
0

 

MUNAS-Wakil Bupati Tapin H Juanda (kiri) berfoto bersama dengan Wakil Walikota Banjarmasin Hj Ananda (tengah) dan Wakil Bupati HSS H. Suriani (kanan) pada musyawarah Nasional (Munas) perdana AWAKADA (Asosiasi Wakil Kepala Daerah) di Yogyakarta, Kamis (3/7/2025) lalu. (foto:mb/ant)

RANTAU-Wakil Bupati (Wabup) Tapin Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Juanda menegaskan, hubungan harmonis dengan Bupati Tapin Yamani menjadi kunci percepatan pembangunan daerah.

Artikel Lainnya

Tanah Bumbu Jalin Kerjasama Briton English Education Cambridge University

Tanah Bumbu Jalin Kerjasama Briton English Education Cambridge University

8 Juli 2025
Baznas Tala Santuni Anak Yatim di 10 Muharram

Baznas Tala Santuni Anak Yatim di 10 Muharram

8 Juli 2025
Load More

“Seperti yang disampaikan Bapak Menteri, bupati dan wakil harus selaras. Di Tapin, harmonisasi itu sudah terbangun bersama Bupati Yamani,” ujar Juanda usai menghadiri Musna AWAKADA saat dikonfirmasi di Rantau, Kabupaten Tapin, belum lama tadi.

Menurut Juanda, keharmonisan dapat membuat janji politik dan program pembangunan daerah berjalan bertahap dan berkelanjutan.

“Alhamdulillah, harmonisasi yang kami jalin terus kami rawat agar pembangunan bisa berjalan dan memberi manfaat,” katanya.

Sementara itu, Staf Ahli Mendagri Anwar Harun Damanik mengatakan relasi yang tidak harmonis antara kepala daerah dan wakilnya dapat menjadi faktor penghambat pembangunan.

“Berbagi tugas saja sudah berat, apalagi jika harus berjalan sendiri. Wakil kepala daerah harus menjalankan tugas koordinasi, pemantauan perangkat, hingga penugasan dari kepala daerah,” ujar Anwar.

Anwar mengungkapkan, pentingnya komunikasi terbuka, saling percaya, dan komitmen bersama antar Kepala Daerah dan Wakil Kepala Deerah terhadap visi dan misi daerah.

Melalui AWAKADA, Anwar berharap dapat menjadi wadah strategis guna memperkuat peran wakil kepala daerah dalam mendukung pembangunan nasional, termasuk proyek strategis yang kini digalakkan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.{[an/mb03]}

 

ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA