Kamis, Juli 3, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Wasaka Boemi Putera Lestarikan Budaya Lokal

by Mata Banua
2 Juli 2025
in Kotaku, Martapura
0
D:\2025\Juli 2025\3 Juli 2025\5\hal 5\Komunitas Wasaka Boemi Putera menggelar tradisi Atur Dahar.jpg
KOMUNITAS Wasaka Boemi Putera menggelar tradisi Atur Dahar atau selamatan dalam rangkaian pemeran keris pusaka.(foto:mb/ist)

MARTAPURA – Sebagai bentuk rasa syukur sekaligus upaya melestarikan budaya lokal, Komunitas Wasaka Boemi Putera menggelar tradisi Atur Dahar atau selamatan di Guest House Sultan Sulaiman Martapura, Selasa (1/7) malam. Acara ini dirangkai dengan pameran keris, yang menampilkan lebih dari seratus pusaka bernilai seni tinggi.

Acara dimulai dengan doa bersama yang dipimpin oleh Penasihat Komunitas Wasaka Boemi Putera HM Aidil Basith. Turut hadir dalam acara ini, para perajin, kolektor, pecinta keris, serta masyarakat yang peduli terhadap pelestarian budaya nusantara.

Artikel Lainnya

D:\2025\Juli 2025\3 Juli 2025\5\hal 5\LPG 3 kilogram yang selalu diburu masyarakat.jpg

Tembus Rp 45 Ribu, Pemko Siapkan Regulasi Penjualan LPG 3 Kg

2 Juli 2025
D:\2025\Juli 2025\3 Juli 2025\5\hal 5\Machli Riyadi memberikan pengarahan dalam kegiatan Peningkatan.jpg

Angka Stunting di Banjarmasin Ditarget Harus Turun

2 Juli 2025
Load More

Menurut HM Aidil Basith, Atur Dahar merupakan tradisi spiritual tahunan yang menjadi bagian penting dalam setiap kegiatan besar komunitas, khususnya yang berkaitan dengan warisan pusaka.

“Tradisi ini dilakukan satu tahun sekali sebagai sarana mempererat tali persaudaraan dan kekeluargaan. Dalam prosesi ini, disajikan hidangan khas Banjar, termasuk 41 macam wadai (kue tradisional),” ujar Basith yang juga Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banjar ini.

Pada acara ini juga menampilkan seratus lebih keris dengan berbagai dapur (model), pamor (pola), dan tangguh (era pembuatan).

Keris-keris tersebut tidak hanya bernilai estetika, melainkan juga sarat filosofi dan spiritualitas yang menjadi warisan leluhur.

Basith menjelaskan, pameran keris ini merupakan yang kedua kali digelar komunitasnya. Ia berharap, ke depan bisa dilaksanakan di tempat yang lebih representatif.

“Sebenarnya masih banyak keris yang ingin kami tampilkan, namun karena keterbatasan etalase, hanya sekitar ratusan bilah yang bisa dipamerkan,” ujarnya.

Acara Atur Dahar ditutup dengan makan bersama sebagai simbol kebersamaan dan penghormatan, terhadap nilai gotong-royong yang menjadi ruh utama budaya nusantara. ril/dio

ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA