
TANJUNG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong memberikan Obat-obatan dasar bagi Jema’ah Manasik Haji di Aula Majelis Ta’lim,Minggu (20/4).Penyerahan obat-obatan tersebut diserahkan langsung secara simbolis oleh Bupati Tabalong, H Muhammad Noor Rifani bersama pengurus Majelis Ta’lim, Ustadz Rijani.
Ustadz Rijani menerangkan setidaknya pada tahun ini ada total 38 pertemuan ditambah 1 praktik massal manasik di Tabalong yang dihadiri oleh 675 orang termasuk dari Balangan dan Barito Timur.
“Jumlah Jama’ah Haji Tabalong yang berangkat pada tahun ini mencapai 800 orang yang InshaAllah nanti akan keberangkatannya dibagi 2 kloter,” ujarnya.
Sementara itu Bupati Tabalong dalam arahannya mengatakan bahwa hal ini patut disyukuri karena telah diberikan kesempatan oleh Allah Swt dapat menunaikan ibadah Haji.”Ini adalah karunia besar karena dari 260 ribu warga Tabalong Bapak-Ibu sekalian telah diberikan kesempatan untuk menunaikan ibadah Haji,” ujarnya.
Selain itu ia juga mengatakan Pemerintah sendiri akan menyiapkan berbagai bantuan agar dapat mensukseskan ibadah Haji para Jema’ah tersebut.”Pemkab Tabalong akan menyediakan berbagai kebutuhan untuk mensukseskan ibadah Haji, mulai dari menyiapkan bis untuk berangkat, memberikan baju seragam, pengawalan, hingga konsumsi akan kita siapkan,” ungkapnya.
Ia pun mengingatkan untuk semua Jema’ah agar mempersiapkan segala sesuatu mulai dari Bacaan-bacaan yang sudah diajarkan pembimbing hingga kondisi fisik.”Siapkan segalanya mulai dari bacaan hingga kondisi fisik. Karena, ketika berada di Tanah Suci, para Jama’ah akan menjalani berbagai rukun haji yang membutuhkan stamina dan kekuatan fisik,” pungkasnya.yan/rds

