Mata Banua Online
Sabtu, Januari 17, 2026
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Pj Bupati Tabalong Serahkan Penghargaan untuk Kinerja Terbaik

by Mata Banua
21 Januari 2025
in Daerah, Tabalong
0

 

Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Tabalong, Rahmatullah Putra Perdana saat menerima penghargaan dari Penjabat (Pj) Bupati Tabalong Hj Hamida Munawarah.(foto:mb/yan)

TANJUNG – Penjabat (Pj) Bupati Tabalong Hj Hamida Munawarah, bersama Pj Sekretaris Daerah (Sekda) H Nanang Mulkani menyerahkan piagam penghargaan kepada beberapa unsur yang ada di Sekretariat Daerah (Setda) di Gedung Informasi, Senin (20/1).

Berita Lainnya

G:\2026\Januari\15 Januari 2026\2\22\New Folder\Polisi Tabalong Gelar Patroli Dialogis.jpg

Polisi Tabalong Gelar Patroli Dialogis

14 Januari 2026
Bupati Resmikan Tabalong Smart Command Center

Bupati Resmikan Tabalong Smart Command Center

14 Januari 2026

Penyerahan penghargaan ini ditujukan dan diberikam kepada beberapa unsur di Sekretariat Daerah yang dinilai memiliki kinerja terbaik selama tahun 2024.Adapun penghargaan yang diberikan yakni kategori penyerapan anggaran tertinggi di Setda pada tahun 2024 yang dimana juara pertama diraih oleh Bagian Kesra, juara kedua diraih oleh Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan serta juara tiga diraih oleh Bagian Organisasi.

Selain itu juga diserahkan kepada terbaik satu dua dan tiga kategori Pejabat PPTK terbaik, Pegawai PNS kinerja terbaik, Pegawai PPPK terbaik dan Pegawai non ASN Kinerja terbaik.Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Tabalong Hj Hamida Munawarah mengucapkan selamat kepada semua unsur yang telah menerima penghargaan pada hari ini.

Ia berharap melalui penghargaan ini dapat menjadi pemacu semangat bagi pegawai lainnya yang ada di Setda Tabalong untuk menjadi lebih baik lagi.”Kami ucapkan selamat yang sudah mendapatkan penghargaan terbaik pada hari ini, semoga ini dapat menjadi pemacu semangat agar kawan-kawan yang ada di Setda Tabalong dapat selalu meningkatkan kinerjanya,” pungkasnya.

Selain itu Pj Bupati juga mengingatkan agar para ASN dapat melaksanakan tugasnya sebagai abdi negara dengan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.yan/rds

 

Mata Banua Online

© 2025 PT. Cahaya Media Utama

  • S0P Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper