
AMUNTAI- Pj Bupati HSU Drs H Zaky Asswan MM mengajak kepada lapisan masyarakat di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), untuk memberikan dukungan dan berpartisipasi dalam pembangunan di Kalimantan Selatan.
Pj. Bupati juga berharap kepada Aparatur Sipil Negara (ASN), di lingkungan Pemerintah Kabupaten HSU agar memberikan pelayanan bagi masyarakat dengan baik.
H Zakly menambahkan, saat ini banyak progres dan prestasi yang ditorehkan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan,(Kalsel), yang hendaknya kita syukuri dan dijadikan sebagai motivasi untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat.
“Kami mengucapkan selamat hari jadi Provinsi Kalimantan Selatan ke 74, semoga Kalimantan Selatan semakin maju dan jaga,” harapnya.
Selain itu, di akhir sambutannya, atas nama Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), dan masyarakat HSU, Zakly mengucapkan selamat Harjad Kalimantan Selatan.
“Dengan harapan Kalimantan Selatan semakin maju dan di tahun tahun yang akan datang, dengan harapan semoga Kalsel semakin maju dan jaya,” ujarnya.(suf/mb03)

