
TANJUNG- Penjabat (Pj) Bupati Tabalong Hj Hamida Munawarah secara simbolis menyerahkan bantuan kepada anak-anak pengidap stunting di halaman Pendopo Bersinar kabupaten Tabalong, Senin (3/6).
Pj Bupati menekankan pentingnya perhatian terhadap masalah stunting, yang dimana stunting bukan hanya masalah kurang gizi, tetapi juga berdampak pada perkembangan otak dan kemampuan kognitif anak.
Ia juga menambahkan program bantuan tambahan makanan ini diharapkan dapat meningkatkan status gizi anak-anak yang mengalami stunting, sehingga mereka bisa tumbuh dan berkembang dengan lebih optimal.
“Selain itu, pemerintah daerah juga akan terus melakukan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya pola makan sehat dan perawatan kesehatan anak sejak dini,” jelasnya.
Ditempat yang sama Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Tabalong, H Rusmadi menyampaikan bantuan yang diberikan ini sesuai arahan tim gizi kabupaten Tabalong dan diserahkan kepada 10 anak di wilayah tengah.
“Bantuan ini sudah sesuai dengan kebutuhan gizi berdasarkan dari tim ahli Gizi Tabalong yang mengandung karbohidrat, protein nabati, protein hewani, mineral dan diserahkan kepada 10 anak dari tiga kecamatan, Tanjung, Tanta dan Murung Pudak ,” ucapnya.
Ia pun mengatakan untuk selebihnya diberikan secara stimulan dan akan diserahkan desa serta kelurahan masing-masing.“Untuk lainnya diberikan secara stimulan oleh desa dan kelurahan masing-masing, kita lakukan lewat program bapak ibu asuh anak stunting” tuturnya.
Rusmadi menyebut saat ini tercatat ada 160 anak stunting dengan kategori mengkhawatirkan untuk segera ditangani.“Ada 160 orang yang sangat kronis yang perlu kita atasi bersama, kita harapkan nantinya seluruh desa dan kelurahan itu bekerja bersama untuk mengatasi stunting di wilayahnya masing-masing” sebutnya.
Ia mengatakan bantuan seperti akan di rutinkan untuk menekan angka stunting di Tabalong yang dimana setiap tahunnya Tabalong terus mengalami angka penurunan.“Program ini kita harapkan setiap bulan selama enam bulan, untuk menekan angka stunting yang dimana kita berharap tahun 2024 ini sesuai target Nasional 14 persen, sekarang berada di 18,1 persen,” pungkasnya.yan/rds

