Rabu, Juli 2, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
No Result
View All Result
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Bupati Optimistis Pertahankan Juara Umum MTQ Kalsel

by Mata Banua
29 April 2024
in Kotaku, Martapura
0
D:\2024\April 2024\30 April 2024\5\hal 5\hal 5\Bupati Banjar Saidi Mansyur (dua dari kanan) menyerahkan bendera LPTQ Banjar.jpg
BUPATI Banjar Saidi Mansyur (dua dari kanan) menyerahkan bendera LPTQ Banjar yang dipasang pada MTQ Nasional tingkat Kalsel di Kabupaten Tapin sejak akhir April hingga awal bulan Mei 2024.(foto:mb/ Ant/kominfo)

 

MARTAPURA – Bupati Banjar Saidi Mansyur optimistis kafilah yang mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-35 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan mampu mempertahankan juara umum.

Artikel Lainnya

D:\2025\Juli 2025\2 Juli 2025\5\hal 5\Muhammad Yamin - Copy.jpg

Walikota Prihatin Minimnya Peserta Didik Baru

1 Juli 2025
D:\2025\Juli 2025\2 Juli 2025\5\hal 5\Panitia Khusus (Pansus) I DPRD Provinsi Kalimantan Selatan - Copy.jpg

Pansus I Finalisasi Raperda Pedoman Pembentukan Produk Hukum Daerah

1 Juli 2025
Load More

“Kami optimistis kafilah memberikan hasil terbaik sehingga bisa kembali mempertahankan posisi juara umum seperti yang berhasil diraih pada MTQ Kalsel di Banjarbaru tahun lalu,” ujar Saidi melalui keterangan tertulis di Martapura, Senin (29/4).

Sebelumnya, Bupati Banjar Saidi Mansyur melepas kafilah Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Banjar mengikuti MTQ ke-35 tingkat Kalsel di Gedung Islamic Center Martapura, Kamis (25/4).

Bupati Saidi meminta agar kafilah memaksimalkan semangat dan juga kekompakan melalui pengurus LPTQ, ofisial dan pelatih agar tetap solid menghadapi acara tahunan yang digelar di Kabupaten Tapin.

“Kami minta setiap kafilah yang sudah mendapatkan pembinaan dan pelatihan menghadapi MTQ mampu memaksimalkan kemampuan agar bisa meraih hasil terbaik, juga jaga kesehatan,” pesan Saidi.

Ketua Umum LPTQ Kabupaten Banjar Masruri mengungkapkan, rombongan kafilah sebanyak 100 orang, terdiri dari pimpinan kafilah 8, peserta MTQ 56, pendamping delapan, pelatih 10 dan official 18 orang.

“Cabang lomba yang diikuti tilawah, qiraat, syarhil quran, fahmil quran, khattil, penulisan makalah ilmiah quran dan hapalan hadits hanya dua tidak diikuti tafsir bahasa Indonesia dan tahfiz 30 juz putri,” ungkapnya.

Dikatakan Masruri, seluruh kafilah sudah mengikuti pemusatan latihan atau training center bagi peserta yang diselenggarakan oleh LPTQ Banjar di Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin beberapa waktu lalu.

“Peserta MTQ mengikuti training center 1 bulan lalu dan seminggu sebelum keberangkatan yang jadi simulasi memaksimalkan ikhtiar untuk mempertahankan juara umum pada MTQ di Tapin,” kata Masruri. ant

 

 

Tags: Bupati BanjarLPTQ Banjarsaidi mansyur
ShareTweetShare

Search

No Result
View All Result

Jl. Lingkar Dalam Selatan No. 87 RT. 32 Pekapuran Raya Banjarmasin 70234

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper

© 2022 PT. CAHAYA MEDIA UTAMA