Mata Banua Online
Selasa, November 4, 2025
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper
Mata Banua Online
No Result
View All Result

Gol Erling Haaland Menangkan The Citizens 1-0 Atas Brentford

by Mata Banua
21 Februari 2024
in Olahraga
0
D:\2024\Februari 2024\22 Februari 2024\9\9\Giol.jpg
Berselebari – Erling Haaland berselebari setelah mencetak gol untuk Manchester City dalam pertandingan Liga Premier Inggris 2023/24 lawan Brentford di Etihad Stadium pada Rabu (21/2).(foto:mb/web)

 

Manchester – Manchester City meraih kemenangan tipis 1-0 atas Brentford dalam lanjutan Premier League. The Citizens pun naik ke posisi dua klasemen sementara.

Berita Lainnya

D:\2025\November 2025\4 November 2025\9\Olahraga Selasa\master.jpg

Janice Tjen Borong 2 Gelar Juara di Chennai Open 2025

3 November 2025
D:\2025\November 2025\4 November 2025\9\Olahraga Selasa\jonathan.jpg

Jonatan Christie Juara Hylo Open 2025

3 November 2025

Duel Man City vs Brentford berlangsung di Etihad Stadium, Rabu (21/2/2024) dini hari WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol di babak pertama.

Man City memecah kebuntuan di babak kedua lewat gol Erling Haaland. Gol itu menjadi pembeda di laga ini. The Sky Blues menutup duel dengan kemenangan 1-0.

Kemenangan ini membawa Man City naik ke posisi dua klasemen Premier League dengan 56 poin, selisih satu angka dari Liverpool di atasnya. Brentford tertahan di urutan ke-14 dengan 25 poin.

Brentford nyaris mencetak gol di menit ke-16. Frank Onyeka berhadapan satu dengan satu dengan Ederson, tapi bola tembakannnya bisa diblok kiper Man City itu.

Man City balik mengancam di menit ke-25. Bola tembakan keras Julian Alvarez di kotak penalti masih melayang di atas mistar.

Alvarez kembali membuat peluang dua menit berselang. Kali ini bola tembakannya dari luar kotak penalti meluncur di samping gawang.

Peluang emas didapat Man City pada menit ke-33. Bernardo Silva menanduk bola sundulan Kyle Walker di kotak penalti. Kiper Mark Flekken sudah mati langkah tapi bola meluncur di sisi gawang.

Man City hampir memecah kebuntuan tiga menit berselang. Oscar Bobb menendang bola ke arah gawang kosong sebelum Ben Mee menghalaunya sekaligus menyelamatkan Brentford dari kebobolan.

Brentford gantian mengancam di menit ke-42. Bola tandukan on target Onyeka bisa diamankan Ederson.

Kedua tim gagal mencetak gol hingga memasuki jeda. Babak pertama berakhir 0-0.

Man City tancap gas memasuki babak kedua. Pasukan Pep Guardiola masih belum mampu membongkar pertahanan Brentford hingga memasuki menit ke-65.

GOL! Man City memecah kebuntuan di menit ke-70. Haaland sukses membobol jala Brentford dari skema serangan balik dan menaklukkan Flekken dengan tendangannya. Tim tuan rumah unggul 1-0.

Brentford nyaris menyamakan kedudukan dua menit berselang. Bola sepakan jarak jauh Toney melayang di atas mistar gawang.

Haaland sempat membobol lagi gawang Brentford di menit ke-79 dari umpan Walker. Namun gol tak dianggap karena Walker lebih dulu offside.

Phil Foden mengancam di menit ke-86. Bola tendangan kerasnya ke arah gawang bisa diblok Flekken.

Skor 1-0 untuk Man City bertahan hingga pluit akhir pertandingan. The Sky Blues meraih kemenangan penting dalam persaingan juara.dtc

 

 

Tags: BrentfordErling HaalandManchester CityThe Citizens
Mata Banua Online

© 2025 PT. Cahaya Media Utama

  • S0P Perlindungan Wartawan
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi

No Result
View All Result
  • Headlines
  • Indonesiana
  • Pemprov Kalsel
  • Bank Kalsel
  • DPRD Kalsel
  • Banjarmasin
  • Daerah
    • Martapura
    • Tapin
    • Hulu Sungai Utara
    • Balangan
    • Tabalong
    • Tanah Laut
    • Tanah Bumbu
    • Kotabaru
  • Ekonomi Bisnis
  • Ragam
    • Pentas
    • Sport
    • Lintas
    • Mozaik
    • Opini
    • Foto
  • E-paper