Ilustrasi (foto:mb/web)
BANJARMASIN – Sehubungan dengan menghadapi hari libur bersama dalam rangka momen Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1444 H yang jatuh pada 21 April mendatang, waktu operasional terakhir di Bulan Ramadan adalah pada Selasa (18/4). Bank akan kembali beroperasional seperti semula pada Rabu (26/4).
Kegiatan operasional Bank Kalsel sendiri pada 19 hingga 25 April ditiadakan (tidak beroperasi), termasuk Kantor Cabang Pembantu (KCP) Gerai Duta Mall dan KCP Syariah Banjarbaru (Q-Mall Banjarbaru), yang notabene merupakan Weekend Banking.
Layanan Bank Kalsel dapat diperoleh melalui jaringan ATM Bank Kalsel untuk transaksi penarikan dana tunai ataupun melalui ADM Bank Kalsel untuk penyetoran dana tunai, dan Mobile Banking AKSEL by Bank Kalsel untuk transaksi pindahbukuan ataupun pembayaran kewajiban/tagihan seperti air, listrik, telepon, PBB, pajak kendaraan, dan keperluan lainnya.
Persiapan dana kas Bank Kalsel dalam menghadapi libur panjang lebaran ini, diinformasikan untuk tahun 2023 total dana yang dipersiapkan menghadapi Bulan Ramadan dan Lebaran Idul Fitri 1444 H diproyeksikan meningkat menjadi Rp 1,33 triliun. Hal itu dapat mengcover keperluan penarikan dana nasabah pada hari-hari terakhir menjelang libur panjang lebaran.
Untuk mengantisipasi terjadinya gangguan layanan selama libur lebaran, nasabah dapat mengoptimalkan penggunaan Mobile Banking AKSEL by Bank Kalsel dalam transaksi, atau menghubungi call center Bank Kalsel di nomor 0800-1122-000.
Plt Direktur Utama Bank Kalsel Fachrudin bepesan kepada seluruh nasabah, agar mengoptimalkan penggunaan mobile banking AKSEL by Bank Kalsel untuk mengakses penggunaan produk digital Bank Kalsel.
“Tersedia fitur-fitur yang tentunya akan membantu nasabah memenuhi seluruh kebutuhan transaksi seperti transfer, pembayaran listrik dan air, internet, telepon pra dan pascabayar, televisi berlangganan, maupun layanan lainnya. Dengan menggunakan AKSEL by Bank Kalsel, seluruh transaksi dapat dilakukan dalam genggaman dimana pun dan kapan pun secara mudah, aman, dan nyaman. Bank Kalsel berkomitmen selalu setia memberikan layanan terbaik, memastikan seluruh layanan dapat berjalan optimal di sepanjang momen lebaran, sehingga seluruh nasabah dapat berbagi kebahagiaan bersama dengan orang-orang terdekat,” katanya.
Ia juga mengimbau kepada para nasabah untuk tetap mempersiapkan dana cash/tunai agar senantiasa selalu siap dalam kondisi darurat. rds