
BANJARBARU – Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru H Said Abdullah MSi meletakkan batu pertama pembangunan gedung baru Rumah Tahfiz Qur’an Ar Rahman Al Banjari, Minggu (25/9).
Rumah Tahfiz Qur’an Ar Rahman Al Banjari dinaungi Badan Koordinasi Pendidikan Al Qur’an dan Keluarga Sakinah Indonesia (BKPAKSI) dengan Jumlah murid sebanyak 340 orang, sehingga untuk meningkatkan daya tampung Pendidikan Al Qur’an di Rumah Tahfiz Qur’an Ar Rahman Al Banjari, Yayasan Al Rahman Al Banjari membangun gedung tambahan yang letaknya di seberang gedung utama.
Rumah Tahfiz Qur’an Ar Rahman Al Banjari merupakan salah satu tempat pembelajaran Al Qur’an di Kota Banjarbaru yang berlokasi di Jalan Puput Ujung Kompleks Cahaya Ratu Elok Kota Banjarbaru.
Sekda Kota Banjarbaru H Said Abdullah dalam sambutannya mengatakan, tempat pendidikan agama terutama pondok pesantren yang terbanyak di Kalimantan Selatan ada di Kota Banjarbaru, dan ini merupakan salah satu kebanggaan tersendiri, serta dapat memberikan manfaat bagi Kota Banjarbaru.
“Kita sangat gembira bahwa pagi ini akan dibangun kelas baru rumah tahfiz, mudah-mudahan kita semua terlepas dari kekhawatiran Nabi SAW terhadap orang-orang yang meninggalkan Al Qur’an,” ucapnya
Sekda berharap, semua pihak terutama orang tua untuk selalu mendorong anak-anaknya agar terus belajar dan memperdalam Al Qur’an, baik itu dari segi bacaan maupun tafsirnya, meskipun sudah menamatkan belajar membaca Al Qur’an 30 juz.
“Orang tua juga harus menjadi contoh kepada anak-anaknya untuk selalu mempelajari Al Qur’an, minimal membacanya secara kontinyu,” kata sekda.
Pembelajaran di Rumah Tahfiz Qur’an Ar Rahman Al Banjari ini dibagi menjadi 4 waktu pembelajaran, yakni pagi, siang, sore, dan malam. Khusus anak yatim piatu akan digratiskan untuk belajar di Rumah Tahfiz Qur’an Ar Rahman Al Banjari ini. ril/dio