
RANTAU,- Tim penggerak pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (TP PKK) kabupaten Tapin menggelar pelantikan ketua TP PKK kecamatan yang digelar di aula Sekretariat TP PKK Kabupaten Tapin, Selasa (30/08).
Pelantikan dipimpin langsung oleh ketua TP PKK Hj Ratna Ellyani SIP dan disaksikan oleh Bupati Tapin HM Arifin Arpan MM bersama jajaran pejabat dilingkungan Pemkab.Tapin.
Pelantikan dihadiri wakil ketua 1 TP PKK Hj Mustaidah, Ketua DPW Hj Sariani, pimpinan SOPD, para Camat serta jajaran TP PKK Kabupaten Tapin dan Ketua TP PKK kecamatan se Tapin.
Adapun 4 (empat) jabatan ketua TP PKK yang dilantik dan diserahterimakan yakni ketua TP PKK Kecamatan Tapin Tengah, Bakarangan, Lokpaikat, dan kecamatan Bungur.
Ketua TP PKK Tapin Hj Ratna Ellyani SIP mengatakan, pelantikan dan serah terima jabatan 4 ketua TP PKK kecamatan, ini menyusul telah dilaksanakannya pelantikan 4 camat yang di laksanakan beberapa waktu.
Diharapkan dengan pelantikan ini nantinya dapat menciptakan kerjasama dan koordinasi yang baik antara TP PKK Kabupaten dan TP PKK kecamatan dan TP PKK desa, kata Hj Ratna Ellyani.
Jalankan 10 program pokok PKK dengan baik dan jalan segala tanggung jawab yang telah diberikan. Semoga dengan koordinasi dan komunikasi yang baik TP PKK Tapin, dapat meraih segala keberhasilan dan prestasi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dalam kesempatan itu ketua TP PKK Hj Ratna Ellyani SIP menyampaikan selamat kepada TP PKK kecamatan yang telah dilantik. Semoga TP PKK kecamatan dapat menjalankan 10 program pokok PKK kepada masyarakat terutama dalam penanganan stunting dan penerapan perilaku hidup sehat di masyarakat.{{her/mb03]}