BANJARMASIN – Beberapa pejabat struktural di Kejaksaan Tinggi Kalimantan Selatan mengalami pergantian maupun pergeseran. Sebagaimana Surat Keputusan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor: KEP-IV-515/C/08/2022, sejumlah Pejabat Struktural di Lingkup Kejati Kalsel yang bergeser atau berganti baik itu promosi atau penyegaran.
Adapun yang mengalami pergeseran yakni Kepala Kejaksaan Negeri Banjarmasin yang sebelumnya dijabat Tjakra Suyana Eka Putra akan digantikan Indah Laila yang sebelumnya menjabat Asisten Pidana Umum (Aspidum). Tjakra sendiri mendapatkan promosi sebagai Kepala Subdirektorat Penuntutan pada Direktorat Pelanggaran Hak Asasi Manusia Berat Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung..
Sedangkan posisi Aspidum kini dijabat Ramadhanu Dwiyantoro yang sebelumnya menjabat Kajari Pasuruan.
Kemudian, Kajari Tanah Laut yang saat ini dijabat Ramadani, juga bakal digantikan Teguh Imanto yang sebelumnya menjabat Kajari Kolaka Utara. Sedangkan Ramadani bakal menjabat sebagai Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara pada Kejati Sulawesi Tenggara. Koordinator pada Kejati Kalsel Fadilah juga dimutasi sebagai Kajari Barito Utara.
Yang cukup mengejutkan, jaksa senior Muhammad Irwan SH MH yang merupakan Jaksa Ahli Madya pada Kejati Kalsel, mendapatkan penghargaan dari Kajagung RI untuk menjabat Koordinator pada Kejati Kalsel.
Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasi Penkum) Kejati Kalsel Romadu Novelino membenarkan mutasi dan promosi beberapa pejabat struktural di lingkungan Kejati Kalsel tersebut. ris