
KANDANGAN-Menjelang dibukannya kembali kunjungan secara tatap muka, Rutan Kelas IIB Kandangan, Hulu Sungai Selatan (HSS) melaksanakan pemberian vaksinasi COVID-19 kepada warga binaan.
Kepala Rutan las IIB Kandangan, Jeremia Leonta, di Kandangan, ia mengatakan, pembukaan kunjungan tatap muka kembali dilakukan sejak mulai Senin (18/7).
“Kita membuka kembali layanan kunjungan tatap muka, setelah kurang lebih dua tahun ditutup,” katanya, saat memberikan keterangan.
Dijelaskan dia, untuk pemberian vaksinasi ini terlaksana pemberian vaksin kepada 91 orang warga binaan, terdiri dari lima orang vaksin dosis pertama, 27 orang vaksin dosis kedua, dan 59 orang vaksin booster.
Vaksinasi langsung dikoordinir pihaknya dan dan dikelola oleh seluruh pegawai rutan yang terlibat, serta diikuti oleh seluruh warga binaan yang memenuhi syarat sebagai penerima vaksin.
Untuk Tim Vaksinator dari Polres HSS bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten HSS, dilaksanakan di ruang kunjungan Rutan Kelas IIB Kandangan.
“Semoga kita semua terhindar semua semua penyakit, termasuk COVID-19 dan variannya. Tercipta kekebalan komunitas dan bersama-sama kita mencegah penularan virus dengan ikhtiar melalui vaksinasi ini,” katanya.{[an/mb03]}