
Lama tak muncul, rupanya penyanyi religi Sulis tengah berbisnis kuliner. Kini Sulis memilih berdagang bebek yang diberi nama Bebek Manjah.
Rupanya dibalik nama tersebut memiliki filosofi tersendiri. Manja sendiri dalam bahasa Arab berarti sukses.
“Jadi ini Bebek Manjah. Manjah ini artinya bukan yang lenjeh atau apa, Manjah ini dalam bahasa Arab artinya sukses, jadi belakangnya harus pakai huruf ‘H’, namanya dari suamiku. Awalnya itu kita nggak tahu artinya berhasil atau sukses, terus suamiku bilang aku sifatnya pengin dimanja terus jadi namanya Manjah,” ungkap Sulis di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (11/6/2022).
“Kita punya Bebek Manjah dari ternak sampai pemotongan, kebersihan, masaknya semuanya yang mengerjakan anak pesantrren di Solo. Kita ajari mereka berwirausaha, kita bisa mengeklaim bebek Manjah ini kami memprosesnya dengan cara yang digunakan agama, dari pemotongan, caranya sampai masak, penyajian, semuanya halal,” lanjut Sulis.
Di sisi lain mengapa memilih berbisnis kuliner, Sulis akui dari permintaan suaminya. Dia juga menilai bisnis kuliner tak ada habisnya termasuk mengisi waktu luang dari pekerjaannya sebagai penyanyi.
“Bisnis kuliner itu insya Allah nggak ada habisnya. Jadi beberapa bulan ini aku dikasih kesibukan sama suamiku, jadi kalau nggak ada job off air atau syuting aku punya kesibukan sehari-hari, jadi ini buka Bebek Manjah. Budget suamiku yang atur, pokoknya abang bilang belajar dan jalani, kalau budget suamiku yang tahu. Tapi, ini kan pakai perusahaan, jadi abang ajari gimana kita berwirausaha, modal, gimana jalaninya, tentuin harga seperti apa, itu yang dijalani,” pungkasnya.dth/ron